Anggota DPR RI Dossy Iskandar Sosialisasi Pelaksanaan Pemilu Serentak di Mojokerto

oleh -55 Dilihat
oleh
Dossy Iskandar Prasetyo, menyelenggarakan kegiatan Rapat Dengar Pendapat (RDP) di Desa Sajen, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto.

Cari Masukan Masyarakat

MOJOKERTO, PETISI.CO – Anggota MPR RI dari Fraksi Hanura Daerah Pemilihan Jatim VIII (Kab/Kota Mojokerto, Jombang, Nganjuk, Kab/Kota Madiun),  DR H Dossy Iskandar Prasetyo, pada 17 Pebruari 2017, menyelenggarakan kegiatan Rapat Dengar Pendapat (RDP)  di Desa Sajen, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto.

Kegiatan tersebut bertemakan Pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak untuk Memilih Presiden dan Wakil Presiden, Anggota DPR, Anggota DPRD, dan Anggota DPD sebagai Implementasi Pelaksanaan Sistem Demokrasi Pancasila, diselenggarakan bersama masyarakat, yang dihadiri sekitar 100 orang warga Desa Sajen.

Menurut Dossy,  demokrasi di Indonesia saat ini  memasuki babak baru dalam sejarah Republik Indonesia.  Semua ini setelah baru saja diselenggarakan pemilihan kepala daerah (Pilkada), baik untuk pemilihan gubernur/wakil gubernur, bupati/wali kota dan wakil bupati/wakil wali kota secara serentak pada tanggal 15 Februari 2017 lalu.

Yang patut untuk disyukuri adalah, bahwa pelaksanaan Pilkada serentak ini berjalan aman dan lancar, meski ditemukan beberapa permasalahan dalam teknis penyelenggaraannya.

Dijelaskannya,  Pilkada secara langsung didasari semangat persamaan hak bagi setiap individu yang ingin tampil sebagai kepala daerah. Dengan semua ini diharapkan bisa menghasilkan calon pemimpin yang bisa memajukan daerah dan masyarakat yang dipimpinnnya.

Banyak keuntungan yang bisa diperoleh dari pelaksanaan Pilkada serentak ini. Seperti  perencanaan pembangunan lebih sinergi antara pusat dan daerah. Masyarakat tidak perlu sering-sering ke ke bilik suara. Jika ada sengketa, untuk dibatasi waktu jika sengketa melalui pengadilan. Sehingga tahapan tidak terganggu.

Dossy berharap, dengan diselenggarakannya kegiatan ini, rencana Pemilu Serentak yang belum diputuskan oleh pemerintah, mendapatkan masukan dari masyarakat. “Terutama yang berhubungan dengan sejauhmana Pemilu serantak ini membawa manfaat atau kemudhorotan,” tambahnya.(sip)

 

No More Posts Available.

No more pages to load.