Beri Penyuluhan Narkoba, Kapolsek Semokerto Pimpin Upacara di Sekolah

oleh -39 Dilihat
oleh
Beri Penyuluhan Narkoba, Kapolsek Semokerto Pimpin Upacara di Sekolah

SURABAYA, PETISI.CO – Upacara rutin di SMP Gufron Faqih, Jl. Sumbo no 36 Surabaya yang dilaksanakan setiap Senin, kali ini, terlihat meriah dan sedikit berbeda dengan datangnya Kapolsek Simokerto Kompol Masdawati Saragih SH. MH, dan menjadi inspektur pada upacara tersebut, Senin (23/10/2017).

Didampingi Kanit Binmas, Panit Binmas, dan Babinkamtibmas Polsek Simokerto, Kompol Masdawati Saragih SH. MH, memimpin langsung kegiatan rutin upacara bendera yang dilaksanakan di sekolah SMP Gufron Faqih.

Dalam arahannya Kapolsek Simokerto Kompol Masdawati Saragih, menyampaikan, bahwa tanggungjawab seorang pelajar adalah belajar dan belajar, dan menanamkan jiwa disiplin

“Karena kunci kesuksesan adalah dari kedisiplinan, jauhi kejahatan yang mengarah pada kejahatan pidana, seperti merokok kalau sudah ndak punya uang akhirnya mencuri untuk bisa membeli rokok,” ungkapnya.

Masih Kompol Masdawati, jangan mengkonsumsi narkoba, minum – minuman keras, karena semuanya itu bisa berakibat fatal dan merugikan diri kita, adik – adik harus menentang keras semua itu, dan harus hormat kepada orang tua, termasuk kepada para guru – guru, rajin beribadah dan banyak berdoa. Sehingga bisa tahu mana yg harus dilakukan dan mana yang tidak boleh dilakukan dan larangan yang harus di jauhi.

Setelah selesai upacara, dilanjutkan dengan pelepasan balon ke udara, hal itu sebagai tanda bahwa cita – cita dan harapan anak – anak pelajar dapat tercapai setinggi – tingginya, acara berjalan lancar, tertib dan kondusif hingga selesai.(bah)