Biker Asal Turki Heran Melihat Ukuran Besar Pisang Agung Lumajang

oleh -99 Dilihat
oleh
Bulent Esin (62), bikker warga negara Turki yang singgah di Kabupaten Lumajang ini ternyata penggemar buah pisang

LUMAJANG, PETISI.CO – Bulent Esin (62), bikker warga negara Turki yang singgah di Kabupaten Lumajang ini ternyata penggemar buah pisang.

Dalam kesempatan itu, dipandu Ryan pemilik kedai Pitulas , Bulent diajak keliling kota Lumajang dan singgah di salah satu pasar buah pisang yang berada di kawasan Stasiun Kereta Api Kota Lumajang Sabtu (04/11/2017) sore.

Sementara itu, Ryan mengatakan, Bulent (62) Biker asal negara Turki ini tidak saja menyukai makanan khas kabupaten Lumajang, namun dirinya juga menyukai buah-buahan, terutama buah pisang.

Apalagi, kata Ryan, setelah melihat Pisang Agung yang ukurannya besar tanpa permisi Bulent langsung mengambil satu buah pisang Agung dan diamati, seakan tidak percaya kalau yang dipengangnya adalah buah pisang.

“Ia sempat tidak percaya, setelah dipegang dan dipegang barulah dia percaya kalau itu buah pisang,” kata Ryan.

Ryan menambahkan, Bulent  biker asal negara Turki ini sangat tertarik dengan rasa dan ukuran pisang yang ada di Kabupaten Lumajang ini. Apalagi Bulent baru pertama kalinya melihat langsung dan mencicipi dan melihat ukuran buah pisang Agung.

Karena Bulent penggemar buah pisang, kata Ryan, dirinya langsung membeli dua tandan yang masing-masing satu tandan berisi 15 buah Pisang Agung besar.

“Rencananya, ia akan membawa dua tandan pisang Agung ini ke Bali dan Papua,” kata Ryan.

Seperti diberitakan sebelumnya Bulent Esin (62) biker warga negara Turki keliling dunia dengan mengendarai motor besar dan menyempatkan singgah di kabupaten Lumajang selama tiga hari.(ulum)