Danrem 081/DSJ Sampaikan Dukungan TNI dalam Upsus Swasembada Pangan di Tulungagung

oleh -101 Dilihat
oleh
Danrem 081/DSJ Kolonel Inf Masduki, S.E., M.Si., memberikan materi

TULUNGAGUNG, PETISI.CO – Danrem 081/DSJ Kolonel Inf Masduki, S.E., M.Si., memberikan materi pada kegiatan sosialisasi dalam rangka mendukung program Ditjen PSP pada kegiatan LTT padi dan optimalisasi Alsintan di wilayah Korem 081/DSJ, bertempat di Hotel Crown Victoria, Tulungagung, Jawa Timur, Senin (8/4/2019).

Kegiatan yang diselenggarakan oleh Kementerian Pertanian itu bertujuan untuk meningkatkan hasil pertanian di wilayah guna mewujudkan swasembada pangan.

Dalam ceramahnya, Kolonel Inf Masduki menyampaikan tentang dukungan TNI dalam Upsus (upaya khusus) swasembada pangan di wilayah Korem 081/DSJ.

Upsus yang dilakukan, menurutnya merupakan bagian dari fungsi teritorial yang merupakan tugas utama sebagai Satkowil bagi Korem 081/DSJ beserta jajarannya.

Ia menambahkan, bahwa satuannya saat ini terus berkomitmen guna mendukung program pemerintah dalam upaya mewujudkan ketahanan pangan yang kuat dan mampu berswasembada.

Lebih lanjut ia mengatakan, untuk hasil pertanian yang tengah dilakukan dalam upaya peningkatan hasilnya, meliputi padi, jagung dan kedelai.

Menurutnya, selain melaksanakan pendampingan terhadap para petani, pihaknya juga memaksimalkan peran mereka untuk membantu tenaga PPL dalam melaksanakan penyuluhan, penambahan luas tambah tanam, pendayagunaan alat mesin pertanian dan pengawalan pupuk bersubsidi.

“Dan dengan upaya itu, kami melihat progres yang cukup memuaskan, karena dari data yang ada, terdapat kenaikan hasil pertanian dari para petani, baik itu untuk padi, jagung dan kedelai,” terangnya.

Sebelum mengakhiri ceramahnya, Danem berpesan, bahwa upaya dalam mewujudkan swasembada pangan, perlu dilakukannya kerjasama dengan berbagai instansi terkait, agar apa yang sudah dilakukan dapat tercapai dengan optimal. (par/pen)

No More Posts Available.

No more pages to load.