Diduda Dampak Proyek, Pohon Tumbang Menimpa 3 Mobil dan Satu Motor

oleh -147 Dilihat
oleh
Pohon tumbang yang menimpa mobil

SURABAYA, PETISI.CO – Terjadi kecelakaan di Jalan Raya Prapen, Surabaya, Selasa,(16/7/2019) sekira pukul 15.00 WIB. Tiga mobil dan satu motor tertimpa pohon. Dari peristiwa tersebut, satu pengendara motor terluka.

Informasi yang didapat  petisi.co, belum diketahui indentitas korban yang tertimpa pohon tersebut. Begitu pula dengan korban yang mengalami luka. Namun dari informasi yang beredar, korban adalah seorang wanita.

“Akibat pohon tumbang tersebut ada tiga mobil dan satu motor yang tertimpa. Satu orang korban menjalani perawatan di RSI Jemursari,” jawab Kapolsek Wonocolo, Kompol Budi Nurtjahjo kepada petisi.co.

Menurut foto yang beredar di media sosial, dalam kejadian itu, tampak sebuah mobil Mazda berwarna hitam tertimpa pohon yang cukup besar. Di samping pohon tersebut ada alat berat jenis ekskavator (Bego) yang sedang beroperasional mengerjakan sebuah proyek. Sejumlah pekerja proyek dan box culvert juga tampak berjajar di lokasi proyek tersebut.

Polisi menduga, robohnya pohon itu disebabkan oleh kegiatan proyek yang ada di lokasi tersebut.

“Itu kan proyek pelebaran sungai di sebelah timur (Jalan Prapen), tapi penyebab robohnya pohon, kami masih memeriksa saksi, lima pekerja proyek dan tiga pengemudi,” tutup Budi.(din)

No More Posts Available.

No more pages to load.