Geltek Selama 29 Hari, Mampu Sedot Ribuan Pengunjung dari Berbagai Wilayah

oleh -49 Dilihat
oleh
Plt Sekda Bondowoso, Drs. Karna Suswandi, MM., saat meninjau kampung ternak di acara Geltek Pertanian 2018

BONDOWOSO, PETISI.CO –  Gelar Teknologi (Geltek) Pertanian 2018, di Desa Pancoran Kecamatan  Bondowoso, Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur, dihadiri Plt Sekretaris Daerah (Sekda) Bondowoso, Drs. Karna Suswandi, MM., Rabu (9/5/2018).

Di acara tersebut, Kepala Dinas Pertanian Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bondowoso, yakni Munandar, SP, MM., mengemukakan, bahwa dalam acara Geltek, Pemkab melalui Dinas Pertanian, untuk memperkenalkan teknologi tentang dibidang pertanian yang sesuai dengan spesikasi lokasi.

“Acara Geltek PertanIan 2018 ini, bertujuan untuk memperkenalkan sebagai macam varieatas pada, padi, jagung, tembakau dan tanaman lainnya,” paparnya.

Disamping itu, orang nomor satu di Dinas Pertanian Pemkab Bondowoso tersebut menjelaskan, acara Geltek ini, juga bertujuan menjalin kemitraan antara perusahaan dan petani, yang bergerak di bidang pembenihan.

“Menjalin kemitraan antara perusahaan dengan petani itu sangat penting seperti yang bergerak di bidang pembenihan, pupuk, Alsintan dan pengendalian hama penyakit pada tanaman serta membuka peluang pemasaran hasil,” ujarnya.

Seraya menambahkan, gelar Geltek di Desa Pancoran ini sudah mampu menyedot pengunjung.

“Alhamdulillah gelar Geltek selama 29 hari ini, mampu menyedot pengunjung sampai 5.200 orang dari berbagai    wilayah diantarnya, Medan, Jakarta, Jawa Timur dan luar negeri,” tambahnya.

Hasil pantauan petisi.co Plt Sekda tersebut,  bersama Kapolres Bondowoso, AKBP. Taufik Herdansyah Zainardi dan perwakilan dari Bank Jatim dan beberapa pejabat lainnya, mengelilingi sawah milik Dinas Pertanian, yang memiliki luas kurang lebih 4,5 hektare persegi. Mereka juga melihat langsung berbagai macam varietas padi, jagung, hortikultura, dan peternakan seperti sapi dan kambing.

Dalam kesempatan itu, mereka bersama-sama memanen hasil Gelar Teknologi, seperti buah melon dan semangka.(latif)

No More Posts Available.

No more pages to load.