Jelang Ramadan, Polda Jatim Gelar Operasi Patuh Semeru 2017

oleh -46 Dilihat
oleh
Kapolda Jawa Timur, Irjen Pol Machfud Arifin.

SURABAYA, PETISI.CO – Jelang bulan Ramadan, Dirlantas Polda Jatim bersama jajarannya mulai tanggal 9 hingga 22 Mei 2017, mulai menggelar operasi dengan sandi “Operasi Patuh Semeru 2017”.

Sasaran dari operasi tersebut adalah kelengkapan surat kendaraan, semua pengguna kendaraan, baik pengguna roda dua maupun roda empat, serta angkutan umum hingga angkutan barang

Kapolda Jatim, Irjen Pol Machfud Arifin mengatakan, opeasi patuh semeru 2017 ini lebih menekankan pada penindakan terhadap pengendara yang melintas. Guna meningkatkan kepatuhan masyarakat dalam berlalu lintas saat berkendara. Apabila melakukan pelanggaran dan tidak dilengkapi dengan surat kendaraan, akan ditindak tegas.

“Jelang bulan ramadan dan idul fitri, operasi ini dilakukan untuk menekan angka kecelakaan. Lebih banyak melakukan tindakan tegas,” kata Irjen. Pol Machfud Arifin, Selasa (9/5/2017).

Tindakan yang lebih tegas dalam operasi ini, sama seperti tahun-tahun sebelumnya, seperti mengedepankan ke arah represif atau mengeluarkan surat bukti pelanggaran (tilang, red) terhadap pengendara yang melanggar aturan. Termasuk terhadap anak dibawah umur yang membawa kendaraan saat berangkat sekolah, akan diberikan tindak tegas juga. Karena, angka kecelakaan pada anak-anak yang belum waktunya mengendarai itu cukup banyak.

Machfud Arifin berharap, kepada orang tua supaya mengawasi anaknya itu apakah dianggap layak menggunakan atau mengendarai motor. Jangan dimanjakan terhadap anaknya itu memberikan motor, mempermudah saat berangkat sekolah.

“Orang tua itu kalau bisa meluangkan waktu sedikit, mengantarkan anaknya ke berangkat sekolah. Dengan itu, bisa menekan angka kecelakaan menimpa pada anak-anak atau pelajar. Jangan sampai anak dibawah umur itu membawa kendaraan. Kita sudah melakukan sosialisasi di sekolah, untuk melarang membawa kendaraan,” ujar dia.

Sementara, dalam operasi patuh semeru 2017 ini, sebanyak 2.383 personil, yang terdiri dari Polda Jawa Timur ada 240 personil. Sedangkan untuk satuan wilayah jajaran Polda Jawa Timur sebanyak 2.143 personil. (han)