Kapolsek Pakal Awali Kegiatan Dengan Cangkrukan

oleh -39 Dilihat
oleh
Kapolsek Pakal, Kompol I Gede Made Wasa SH. M.Si, berdialog dengan tokoh masyarakat Beji, diantaranya Mbah Kaji dan Ketua RT 3 RW 1

SURABAYA, PETISI.CO – Pasca mengamankan wilayah teritorialnya pada kegiatan Natal dan tahun baru (Nataru), Kapolsek Pakal, Kompol I Gede Made Wasa SH. M.Si, memulai kegiatan rutinnya dengan cangkrukan atau sambang warga, sembari melepas lelah dengan santai sejenak.

Pantau wilayah dengan cangkrukan menemui tokoh – tokoh masyarakat, bertujuan guna memastikan bahwa di wilayah hukum Polsek Pakal tetap aman dan kondusif, pasca perayaan Natal dan Tahun baru. Cangkrukan kali ini dilaksanakan di Kampung Beji, Kelurahan Pakal, Kecamatan Pakal, Surabaya, Selasa (2/1/2018).

Sambil melepas lelah Kapolsek Pakal, Kompol I Gede Made Wasa SH. M.Si, berdialog dengan tokoh masyarakat Beji, diantaranya Mbah Kaji dan Ketua RT 3 RW 1. Cangkrukan tersebut dilaksanakan di kolam pemancingan yang berada di Jl. Raya Beji, Kapolsek Pakal bersama kedua tokoh masyarakat tersebut ngobrol enjoy sembari bercanda.

“Dengan cangkrukan seperti ini dapat mengurangi ketegangan dan merefleksi pikiran sejenak,” kata Perwira dengan satu melati di pundak ini.

Lanjut Kapolsek, santai dan ngobrol inilah obat melepas lelah. “Setelah mengemban tugas pengamanan Natal dan malam pergantian tahun,” ujar mantan Kanit Reskrim Gubeng ini.

Sementara itu pemilik kolam pancing dan café lesehan mbah Kaji, merasa senang atas kunjungan Kapolsek Pakal.

“Kami merasa senang pak Kapolsek mau berkunjung di sini, dengan begini kita bisa kenal dan juga lebih mudah untuk menyampaikan permasalahan – permasalahan yang ada di wilayah Pakal ini, terutama mengenai gangguan kamtibmas,” ujarnya.

Pantauan petisi.co meskipun cangkrukan hanya sebentar, kurang lebih satu jam, namun semua uneg – uneg dan usulan – usulan dari tokoh masyarakat Beji, khususnya terkait dengan gangguan kamtibmas pada masyarakat. Seluruhnya dapat tersampaikan, dan hal itu langsung ditindaklanjuti oleh Kapolsek Pakal. (bah)