Laka Lantas Selama Operasi Ramadniya 2017 di Jember Menurun

oleh -51 Dilihat
oleh
Kompol Muhammad Lutfi, Kabagops Polres Jember

JEMBER, PETISI.CO – Bukan hanya tingkat kriminalitas, jumlah kecelakaan lalu lintas yang terjadi selama operasi Ramadniya 2017 di wilayah Kepolisian Resort Jember turun sebesar 40 persen dibanding tahun sebelumnya. Demikian disampaikan Kepala Bagian Operasi Polres Jember, Kompol Muhamad Lutfi.

Diketahui selama operasi yang dilaksanakan mulai 19 Juni hingga 4 Juli 2017  kecelakaan lalulintas yang terjadi sebanyak 26 kejadian, dengan hitungan jumlah korban meninggal dunia sebanyak 1 orang, korban luka berat 9 orang, sedangkan korban luka ringan sebanyak 37 orang,

Sementara untuk kerugian materi yang ditimbulkan mencapai Rp 40.400.000.

“Turunnya angka kecelakaan  lalu lintas  ini berkat  kerjasama yang baik antara semua unsur yang terlibat selama operasi berlangsung, Baik TNI, jajaran instansi samping, maupun relawan,” ungkapnya.

Masih lanjut Lutfi, sedangkan untuk kecelakaan laut, selama operasi Ramadniya dilaporkan terjadinya hanya satu. Yakni seorang wisatawan terseret ombak Pantai Payangan- Ambulu saat libur lebaran lalu.

“Namun tak sampai timbul korban jiwa, tim SAR Rimba Laut berhasil menyelamatkan yang bersangkutan, setelah sebelumnya mendapatkan informasi dari masyarakat, sekali lagi ini berkat kerja sama yang baik dengan semua pihak terutama dengan Masyarakat, kami ucapkan terima kasih,” pungkasnya.(yud)