Nesaba Peduli Lingkungan, Ikuti Lomba Melukis Tong Sampah

oleh -204 Dilihat
oleh
Hasil karya siswa Nesaba, melukis di Tong Sampah

BATU, PETISI.CO – Sebanyak 20 siswa SMP Negeri 1 Batu (Nesaba), mengikuti lomba kegiatan melukis Tong Sampah, yang digelar oleh Dinas KLH Kota Batu, pada Kamis (21/ 2/2019).

Kegiatan tersebut, dilaksanakan oleh Pemerintah Kota Batu, melalui Dinas Lingkungan Hidup Kota Batu melaksanakan rangkaian Peringatan Hari Peduli Sampah Nasional tahun 2019.

Dengan tema kegiatan “BatuGoGreen Bhay Plastik Festival” di Dekliene atau Peternakan kuda Megastar Indonesia Jalibar, DesaOro oro Ombo, Kecamatan Batu, Kota Batu.

Kepala Sekolah Nesaba, Bambang Irawan MPd, menuturkan, Nesaba sudah mengirimkan 20 orang siswa duta pelukis yang berasal dari siswa siswi ekstrakurikuler seni lukis.

“Tiap 1 tong sampah dilukis oleh 2 orang siswa. Kali ini tong sampah yang dilukis berjumlah 10 buah. Hasil karya siswa Nesaba yang dilombakan bertema Go Green,” ucapnya.

Kepala Sekolah Nesaba, Bambang Irawan MPd, pose bersama usai meluki Tong Sampah.

Ia berharap, dengan diselenggarakan kegiatan semacam ini, hendaknya mendapat apresiasi dari dinas terkait karena dapat memotivasi jiwa seni siswa sekaligus peduli pada keindahan dan kelestarian lingkungan.

Sementara itu, Aliya Diza salah satu siswa Nesaba yang mengikuti kegiatan melukis tong sampah juga menyatakan, ia merasa senang, rasanya dapat menuangkan karya seni lukis dalam media tong sampah karena tingkat kesulitannnya beda dengan di media kertas, kain, atau kanvas.

“Semoga kegiatan semacam ini bisa menjadi agenda tahunan, dan bisa menjadi motivasi para siswa untuk lebih berkreasi dan berinovasi,” pungkasnya.(eka)

No More Posts Available.

No more pages to load.