Nur Yasin, Politisi PKB Sekaligus Pengusaha yang Banyak Relasi

oleh -195 Dilihat
oleh
Ir. H. Nur Yasin MBA

JEMBER, PETISI.CO – Lelaki yang lahir di Kabupaten Jember ini dikenal  sebagai pengusaha dan politisi yang dekat dengan masyarakat. Ir. H. Nur Yasin MBA, adalah seorang putra daerah yang lahir di Jember, pada 7 Agustus 1954.

Sosok pribadi yang ramah ini mempunyai riwayat pendidikan S2 di Institut Pendidikan Bisnis dan Management Jakarta pada tahun 1993 .

Melalui bidang usaha yang digelutinya, menjadikan Nur Yasin sangat memahami seluk beluk di pemerintahan, khususnya pada perencanaan anggaran.

Pekerjaanya sebagai Presiden Direktur Kogas SA yang merupakan sebuah peruaahaan konsultan di Indonesia yang berlokasi di Jakarta, sering menjadi mitra pemerintahan dalam berbagai proyek.

Bidang usaha tersebut telah digeluti sejak tahun 2007 dan menjadikannya sebagai orang yang memiliki relasi luas di kalangan birokrasi.

Di kegiatan politik, ia merupakan salah seorang kader PKB yang aktif. Nur Yasin termasuk anggota Tim Ekonomi DPP PKB. Di dalam tim itu, ia mempunyai andil untuk merumuskan dasar-dasar perjuangan ekonomi Partai Kebangkitan Bangsa pada pemilihan umum tahun 2009 yang lalu.

Ia juga dipercaya menjadi Ketua Badan Regulasi Hijau (BPRH) Fraksi PKB di DPR RI. Badan ini merupakan sebuah badan di bawah naungan Fraksi PKB yang khusus bertugas untuk mengkaji kebijakan-kebijakan pemerintah SBY di bidang lingkungan hidup.

Nur Yasin juga aktif dalam kegiatan keorganisasian. Ia juga pernah menjabat sebagai Ketua DPP INKINDO (Ikatan Nasional Konsultan Indonesia) mulai tahun 1996 hingga tahun 2007. Prestasi itu dilanjutkannya dengan kembali dipilihnya dia menjadi Ketua DPP Kamar Dagang dan Industri Indonesia mulai tahun 2002.

Di kegiatan politik, ia merupakan salah seorang kader PKB yang aktif. Nur Yasin termasuk anggota Tim Ekonomi DPP PKB.

Hingga kini, kiprahnya di DPR RI masih mendapatkan kepercayaan dari masyarakat  untuk tetap menduduki kursi DPR RI pada Pemilu 2019 untuk mendukung dan mengawasi program program pemerintah.

No More Posts Available.

No more pages to load.