Organisasi AJI Jember Keluarkan Surat Klarifikasi

oleh -72 Dilihat
oleh

Beredar WA Minta Sumbangan

JEMBER, PETISI.CO – Beredarnya foto sebuah surat berkop sebuah surat kabar   di media sosial Whatsapp (WA) beberapa hari belakangan ini, yang ditanda tangani oleh kabironya di Kabupaten Situbondo, yang meminta sumbangan dana sebesar Rp. 5.750.000 untuk kepentingan penyelenggaraan Diklat AJI  (Aliansi Jurnalist Indonesia) dan Uji Kompetensi Wartawan pada Sabtu-Minggu, 25-26 Maret 2017 di Hotel Purnama, Kota Batu, ditanggapi Aji Jember.

Dalam Surat terbukannya, organisasi Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Jember bernomor : 128/AJI-Jbr/A/I/2017 yang dikeluarkan Minggu (5/3/2017) menyatakan, bahwa pemakaian nama AJI dalam surat tersebut tidak ada kaitannyanya dengan organisasi AJI, baik yang berada di pusat maupun AJI kota lainnya.

Dalam surat terbukanya ,organisasi profesi AJI yang telah berdiri sejak 1994 dan telah dinyatakan lolos verifikasi oleh Dewan Pers. Hal  ini menjelaskan bahwasanya Aliansi Jurnalis Independen (AJI) tidak menghimpun dana dari APBD/APBN, serta narasumber  untuk menyelenggarakan Uji Kompetensi Jurnalis (UKJ). Selama ini pelaksanaan UKJ dibiayai melalui kas AJI sendiri.

Surat Terbuka AJI Jember.

Pihaknya juga menghimbau dan meminta kepada media surat kabar  yang telah melakukannya maupun pihak-pihak terkait, agar tidak memakai nama AJI.

Sebab, hal itu dapat menimbulkan kesalahpahaman di masyarakat dan mempengaruhi nama baik organisasi.

“Oleh karena Situbondo adalah areal kerja AJI Jember, kami merasa berkepentingan untuk mengeluarkan klarifikasi ini, agar tidak timbul kesalahpahaman di masyarakat,” ungkap Ketua AJI Jember Friska Kalia kepada petisi.co.(yud)