Pemkot Gelar Apel Ternak Se-Kota Kediri

oleh -48 Dilihat
oleh
Apel Ternak Se-Kota Kediri

KEDIRI, PETISI.CO – Mungkin sudah hal biasa jika digelarnya apel di Kota Kediri. Namun Pemkot Kediri melakukan hal yang tidak biasa dalam apel kali ini di lingkungan Wangkalan, Kelurahan Tempurejo, Kota Kediri, Jumat (21/7/2017). Bagaimana tidak, sebanyak 80 ekor sapi dijajar rapi untuk apel ternak yanh digelar Pemkot Kediri melalui Dinas Peternakan setempat.

Apel ternak ini merupakan acara yang digelar khusus dalam rangka mensukseskan program pemerintah UPSUS SIWAB (Upaya Khusus Sapi Indukan Wajib Bunting). Sapi potong tersebut akan diberikan pelayanan kesehatan dari dinas setempat serta kawin suntik secara gratis.

Saat ini di Kota Kediri menurut data dari Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Kediri, populasi sapi sebanyak 3.600 ekor dan untuk populasi terbanyak berada di Kecamatan Pesantren sekitar 2.000 ekor sapi.

Walikota Kediri, Abdullah Abu Bakar mengatakan, apel ternak tersebut dilakukan agar sapi betina yang produktif jangan disembelih karena bisa dikembangkan sehingga dapat menambah jumlah populasi sapi. “Sapi-sapi yang dapat dari kementrian juga jangan buru-buru dijual, dikembangkan dulu supaya kita juga punya bibit-bibit yang baik,” ujarnya.

Selain itu, menurut Walikota Kediri dengan adanya apel ternak ini juga dapat menjaga keseimbangan ketahanan pangan di Kota Kediri. “Selain daoat meningkatkan populasi, kita juga peduli terhadap pertanian dan perternakan yang ada saat ini,” imbuhnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian Kota Kediri, Semeru Singgih, mengaku tujuannya selain memberikan semangat pada peternak sapi, juga memberikan pelayanan kesehatan pada peternak. “Wujud nyata pelayanan pemerintah pada peternak yakni memberian gratis vitamin, pemeriksaan kebuntingan dan sosialisasi menjaga kesahatan hewan ternak,” pungkasnya. (dun)