Ribuan Warga Ikuti Jalan Kaki Bondowoso-Dadapan

oleh -166 Dilihat
oleh
Bupati Bondowoso, Salwa Arifin saat memberangkatkan peserta.

BONDOWOSO, PETISI.CO – Keluarga Besar Tentara Republik Indonesia (KBTNI) dan PP Al Ishlah Bondowoso, menggelar Jalan Kaki Bondowoso-Dadapan (Jaka Sopan), Minggu (4/11/2018). Dengan start di Monomen Gerbong Maut Alun-alun Raden Bagus Asra dan finish di PP Al Ishlah Dadapan, Kecamatan Grujugan, diikuti sedikitnya 7000 peserta, baik kalangan santri maupun masyarakat umum.

Acara tersebut dilepas langsung Bupati Bondowoso, Salwa Arifin. Sebelum pemberangkatan para peserta jalan kaki sejauh tujuh kilometer, Bupati Salwa menyampaikan, bahwa Jaka Sopan tidak hanya dijadikan sebagai ajang olahraga, tapi juga dijadikan sebagai sarana silaturahmi antar sesama warga Bondowoso.

“Saya mengajak masyarakat, mari Kaka Sopan ini, dijadikan ajang untuk mempererat silaturahmi, sehingga tercipta hubungan yang baik antar warga Bondowoso,” pintanya. Seraya menambahkan, atas nama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bondowoso,  pihaknya mengapresiasi dan mengucapkan banyak terima kasih kepada PP. Al Islah dan KBTI Bondowoso, selaku pelaksana acara ini.

“Pemkab, menyambut baik dan mengapresiasi terhadap penyelenggara kegiatan ini. Jaka Sopan yang sebut olahraga tradisional ini dapat menjadi kesempatan bagi masyarakat untuk senang berolahraga. Sebab, olahraga dapat membugarkan badan,” tambah orang nomor satu di Bondowoso itu.

Untuk diketahui, dalam kegiatan tersebut, juga disediakan hadiah menarik, seperti sepeda gunung, TV, Kulkas, Kompor Gas dan hadiah utamanya ialah sepeda motor. Dalam pelepasan ribuan peserta Jaka Sopan 2018 ini, tampak hadir, Plt Sekda Bondowoso, Karna Suswandi, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Titik Soeharto dan beberapa undangan lainnya.(latif)

No More Posts Available.

No more pages to load.