Saiful Ilah: Pemilu Serentak 2019 Diharapkan Aman, Damai, Sejuk Dan Demokratis

oleh -79 Dilihat
oleh
Saiful Ilah (tengah) bersama AKBP Dony Adityawarman, M Zainal Abidin dan Haidar Mujib serta anggota staf Kodim saat "Coffe Morning" dengan para Ketua Parpol dan Timses peserta Pemilu 2019 di Mapolresta Sidoarjo.

SIDOARJO, PETISI.CO – Pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) serentak 2019 mendatang diharapkan berjalan aman, damai, sejuk dan demokratis. Harapan itu disampaikan Bupati Sidoarjo, Saiful Ilah saat menghadiri acara “Coffe Morning Kapolresta dengan Forkopimda, KPU, Bawaslu, Ketua Parpol dan Timses Pemilu 2018”, bertempat di Mapolresta Sidoarjo, Selasa (18/12/2018).

“Maka itu, Pemda, Polri/ TNI, KPU dan Bawaslu harus bersinergi menyukseskan Pemilu (Presiden dan Legislatif) tersebut,” ujarnya.

Ditambahkan, selama ini penyelenggaraan Pemilu di Sidoarjo berlangsung aman dan lancar, tanpa diwarnai gejolak, baik Pilpres lima tahun silam maupun Pilgub beberapa bulan lalu.

“Pemerintah Pusat pun mengapresiasi dengan memberikan penghargaan Sidoarjo sebagai penyelenggara Pemilu terbaik se-Indonesia,” katanya.

Sementara itu, Ketua KPUD Sidoarjo, M Zainal Abidin mengemukakan, pelaksanaan Pemilu serentak 2019 dinilai cukup unik, karena beda dibanding sebelumnya.

“Ada lima surat suara yang dicoblos dan ukuran surat suara lebih lebar, yakni 51 x 82 cm, seukuran koran,” ungkapnya.

Dijelaskan Zainal, peserta Pemilu harus mentaati tahapan – tahapan penyelenggaraan kampanye, mulai dari pemberitahuan hingga pelaporan dana kampanye.

“Apabila peserta Pemilu tidak menyerahkan laporan dana kampanye, dikenakan sanksi cukup berat, yang berakibat pembatalan pencalonan,” tandasnya.

Lebih lanjut Zainal mengingatkan, pihaknya berupaya memfasilitasi setiap persoalan yang dihadapi para peserta Pemilu.

“Silahkan bila ada kesulitan, peserta Pemilu berkonsultasi, kami siapkan tim untuk melayani keluhan peserta itu,” ucapnya.

Acara “Coffe Morning” ini, dihadiri pula oleh Wakapolresta, AKBP Dony Adityawarman, Ketua Bawaslu Sidoarjo, Haidar Mujib dan anggota staf Kodim 0816, serta diikuti Ketua Parpol dan Timses Peserta Pemilu 2019. (wah)

No More Posts Available.

No more pages to load.