Sebanyak 400 Pelajar SMP Diberi Penyuluhan Anti Narkoba

oleh -43 Dilihat
oleh
Pelajar SMP Diberi Penyuluhan Anti Narkoba

SURABAYA, PETISI.CO –  Polsek Simokerto menyelenggarakan kegiatan Bimbingan dan Penyuluhan (Binluh), terkait kenakalan remaja dan bahaya narkoba, di SMP Negeri 44 Jl. Sidodadi, Surabaya, Selasa (23/1/2018).

Kegiatan tersebut diawali dengan membaca sholawat dipimpin Nursansi S.Ag dan diikuti oleh 400 siswa siswi, beserta 37 Guru pengajar.

Selanjutnya acara dibuka Kepala Sekolah SMP 44 Sri Widowati S.Pd, MM, dengan binluh ini diharapkan agar siswa siswi paham akan bahaya akibat narkoba dan sejenisnya.

Kapolsek Simokerto Kompol Masdawati Saragih, menghimbau kepada siswa siswi agar betul – betul mendengarkan penjelasan tentang bahaya narkoba.

Sebelum pemaparan dan penjelasan terkait bahaya narkoba, dilakukan pemutaran film tentang akibat bahaya narkoba. Selanjutnya binluh narkoba tersebut di paparkan oleh Aiptu. Yulis Setikah Sar Binmas Polrestabes Surabaya.(bah)