SNEBA Hebat Siapkan 7 Program Sukses UNBK 2019

oleh -93 Dilihat
oleh
Budi Prasetyo SPd, Kepala SNEBA

BATU, PETISI.CO – SMP Negeri 6 Batu sekolah pingiran, yang kerap disapa SNEBA Hebat ini memang bermata hati. Sekolah di pinggiran Kota Batu, yang dekat dengan perbatasan Kabupaten Malang, tentunya menjadi tantangan tersendiri bagi tenaga pendidik dan kependidikan.

Kendati di tahun ajaran 2018/2019 ini, SNEBA Hebat mempunyai trobosan-trobosan baru yang sangat luar biasa, tentunya patut diapresiasi. Sehingga nantinya, lulusan SNEBA dapat dibanggakan.

Tidak menutup kemungkinan, pastinya kerja keras, tekat yang penuh semangat, dan kekompakan sesama warga sekolah mejadi kunci utama untuk menyukseskan program di sekolah.

Kepala SNEBA, Budi Prasetyo SPd, menuturkan, di SNEBA mempunya 7 program sukses Ujian Nasional (UN) di tahun ajaran 2018/2019.

“Sukses UN diantaranya 1      Tutor Sebaya Sukses UNBK 2019, 2 Tambahan Pelajaran Siap UNBK 2019, 3 Berani Juara UNBK 2019, 4 Try Out Sukses UNBK 2019, 5 Intensif Sukses UNBK 2019, 6 Super Camp Berani Sukses UNBK 2019, 7 Motivasi Berani Sukses UNBK 2019,” ucapnya, Selasa (15/1/2019).

Dia tandaskan, seperti tutor sebaya sukses UNBK 2019, merupakan Program Tutor Sebaya dilaksanakan melalui kegiatan belajar kelompok untuk membahas dan menyelesaikan tugas terkait materi UN yang disiapkan manajemen sekolah.

“Dalam proses ini, ada satu siswa yang memiliki kecepatan belajar lebih untuk menjadi tutor bagi temannya. Setiap Jumat, kelompok tutor wajib menyerahkan hasil pekerjaannya kepada Guru Pamong untuk dikoreksi dan diberi umpan balik,” tandasnya.

Dijelaskankan, tambahan pelajaran siap UNBK 2019, tambahan pelajaran pemersiapan UNBK dilaksanakan dengan memberikan porsi tambahan jam pembelajaran untuk mata pelajaran yang di-UNBK-kan. Masing-masing mata pelajaran, yaitu Bahasa Indonesia, Matematika, IPA dan Bahasa Inggris diberi tambahan 3 jam pelajaran.

“Pelaksanaannya di luar jam reguler, atau disebut jam ke-0, yaitu pukul 07.00 WIB sampai pukul 9.00 WIB. Pembelajaran jam pertama khusus kelas IX dimulai pukul 9.00 WIB sampai  pukul 16.30. WIB program tersebut dilaksanakan pada Senin, Selasa, Rabu, dan Kamis,” jelasnya.

Lanjut Budi, siswa dikelompokkan berdasarkan kecepatan belajarnya (Kelompok Cepat, Sedang, dan Kurang) pada setiap mata pelajaran. Pola ini diharapkan dapat memberikan layanan secara lebih intensif sesuai kesulitannya.

Dia tekankan, berani juara UNBK 2019, masih kata dia, program terbaru ini dilakukan dengan melakukan seleksi untuk memilih 5 siswa per mata pelajaran UNBK untuk mendapatkan porsi pembinaan khusus.

Jadi ada 20 siswa yang akan diberi pembinaan khusus oleh fasilitator yang kompeten dan berpengalaman di luar sekolah.

“Saya berharap, dari 20 siswa pilihan tersebut akan melahirkan juara yang dapat menembus peringkat 10 besar Kota Batu dan atau meraih nilai sempurna, 100,” paparnya, saat ditemui Petisi.co.

Menurutnya, Try Out Sukses UNBK 2019, adalah kegiatan try out bertujuan untuk memberi pelatihan dan pembiasaan kepada siswa dalam mengikuti UNBK. Proses try out dikemas mendekati bahkan sama proses dan materi yang diujikan dengan UNBK yang sebenarnya. Dengan demikian, siswa sudah familiar dengan UNBK sehingga diharapkan hasilnya maksimal.

Di tambahkan, Intensif Sukses UNBK 2019, Program intensif dilaksanakan setelah siswa mengikuti US/USBN. Selama lebih kurang dua pekan, siswa memperdalam materi dan kemampuan 4 mata pelajaran UNBK saja. Diharapkan kesiapan siswa dalam menaklukkan soal soal UNBK semakin maksimal.

Super Camp Berani Sukses UNBK 2019. Salah satu program andalan SNEBA ini dilaksanakan pada waktu pelaksanaan UNBK. Sehari sebelum UNBK, siswa diminta ke sekolah mulai pukul 12.00 sampai 20.00 untuk belajar dan mempersiapkan diri mengikuti UNBK esok harinya.

“Kegiatan yang dilakukan selain bimbingan dan belajar juga ibadah dan pembinaan rohani serta permainan. Ketika pulang, siswa tidak perlu lagi belajar, tinggal istirahat mempersiapkan diri mengikuti UNBK esok harinya. Program dilaksanakan selama 4 hari,” beberya, sembari mempersiapkan diri mengikuti rapat.

Meski demikian, Motivasi Berani Sukses UNBK 2019. Program ini difokuskan pada penyiapan mental dan spiritual siswa dan orangtua dalam mengikuti dan mendampingi pelaksanaan UNBK. Manajemen sekolah akan menghadirkan tim psikolog untuk memberikan materi dan motivasi agar kesiapan siswa dan dukungan orang tua maksimal.

“Semua program tersebut tidak akan berdampak dan memberi hasil yang maksimal tanpa dukungan warga sekolah, siswa, orangtua, komite sekolah, masyarakat, dan Dinas Pendidikan Kota Batu,” pungkasnya.(eka)

 

No More Posts Available.

No more pages to load.