Usai Dibantu Aktivis PEKAT, Putri Jumali Akhirnya Bisa Bersekolah

oleh -123 Dilihat
oleh
Usai Dibantu Aktivis PEKAT, Putri Jumali Akhirnya Bisa Bersekolah

KEDIRI, PETISI.CO – Akhirnya keluarga Jumali (62) dengan Novitasari (7) putrinya, warga Desa Bulu, Kelurahan Banjarmelati, Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri mendapatkan bantuan dari beberapa aktivis perlindungan anak melalui Ormas DPD PEKAT IB dan Dinas P3AP2KB Kota Kediri.

Bantuan tersebut untuk untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari dan agar putrinya dapat kembali bersekolah.

Beberapa bantuan turut didatangkan, Jumali yang awalnya mengaku tidak mampu membiayai hidup serta kesulitan mengurus anaknya, saat ini mendapatkan bantuan berupa sembako. Bahkan kini putrinya juga mendapatkan  fasilitas sekolah dan sejumlah uang, serta pengelolosan surat keluarga yang sebelumnya belum diambil di Dinas Kependudukan Sipil.

Baca Juga : Aktivis PEKAT Temukan Anak Putus Sekolah di Kota Kediri

“Saya sangat berterimakasih sekali dengan aksi aktivis perlindungan anak, dimana saat ini kondisi keluarga Bapak Jumali sudah sedikit berkurang dengan adanya bantuan-bantuan dari teman-teman semuanya, karena inilah tugas kita sebagai para aktivis untuk saling membantu,” ucap Ketua Ormas DPD PEKAT IB Roy Kurniawan, Rabu (5/1/2018).

Roy mengatakan bahwa, saat melakukan kunjungan kedua kalinya, Jumali sempat menolak saran beberapa penawaran yang masuk ketika para aktivis membantu mencarikan dana bantuan dari dinas terkait di Kota Kediri.

“Karena dari pihak keluarga pak Jumali berkeinginan pindah ke daerah Kabupaten Kediri yang sebelumnya saya sampaikan kalau tetap menjadi warga Kota Kediri akan di berikan bantuan rumah tempat tinggal di rusunawa atau barak Dinas Sosial Semampir. Namun keluarga pak Jumali tetap berkeinginan akan pindah di Kabupaten Kediri,” tandasnya.

Roy Kurniawan menambahkan, setelah ini pihak aktivis bersama tim satgas PPA Kota Kediri akan datang dan membuat surat pernyataan untuk menyatakan bahwa pak Jumali berkeinginan menjadi warga Kabulaten Kediri tidak Kota Kediri.

“Bersamaan dengan informasi yang kita dapat, pihak dari Desa Bulu Kabupaten Kediri rencananya juga akan memberikan bantuan terhadap Keluarga Jumali dan Sekolah Dasar Bulu akan menerima Novitasari untuk bersekolah tanpa dipungut biaya,” pungkasnya (era)

 

No More Posts Available.

No more pages to load.