128 Anggota Polres Kuansing Ikut Tes Psikologi

oleh -52 Dilihat
oleh
Suasana pelaksanaan test psikologi personal pemegang senjata api jajaran Polres Kuansing

KUANSING, PETISI.CO – Dalam rangka kehati-hatian dalam penggunaan senjata api (senpi) diadakan ujian psikologi pemegang senpi Personil Polres Kuantan Singingi (Kuansing) Tahun Anggaran 2017, Selasa (06/12/2017)  bertempat di ruangan aula Lantas Polres Kuansing, Provinsi Riau.

AKBP Fibri Karpiananto SH SIK, Kapolres Kuansing melalui AKP G Lumban Toruan, Kasubag Humas menyampaikan kegiatan dilaksanakan oleh Team Psikologi RO SDM Polda Riau dalam rangka Tes Psikologi Polres Kuansing Tahun Anggaran 2017 yang dipimpin AKP Eko Pujiono M.Psi, S.psi serta Aiptu Fadrizon dan Brigadir Elli S.psi.

Tim Psikologi Polda Riau

Adapun yang hadir dalam tes tersebut berjumlah 128 anggota polres dan polsek jajaran, diantaranya Para Kabag Polres Kuansing, Para Kasat Fungsi Polres Kuansing, Para Kapolsek jajaran, Para Kasi, KBO serta Perwira Polres dan polsek jajaran, Personil Polres dan Polsek yang di lapangan.

Rangkaian kegiatan diawali dengan pembukaan dan ucapan selamat datang kepada team Psikologi Polda Riau oleh Wakapolres Kuansing, Kompol Dodi Harza Kusuma SH S.ik M.si, Ujian Tes Psikologi dari berbagai materi yang diawasi langsung dari tim Polda Riau.

Peserta tes psikologi personal pemegang senjata api jajaran Polres Kuansing

Bahan ujian dibawa oleh Tim Psikologi Polda Riau untuk dikoreksi dan personil yang memenuhi syarat akan diterbitkan surat lulus psikologi dari Polda Riau untuk syarat memegang senpi organik Polri dan dilengkapi surat ijin dari Kapolres Kuansing.

Pantaun petisi.co di lapangan kegiatan test psikologi pemegang senjata api anggota Polres Kuansing selesai pukul 12.30 WIB, selama giat berlangsung situasi aman dan kondusif dan terkendali. (gus)