Anggota Koramil Wonosari Tertimpa Pohon

oleh -120 Dilihat
oleh
Korban masih dirawat di RS. Kanjuruhan.

MALANG, PETISI.CO Serda Mualim, anggota Koramil 0818/32 Wonosari Kabupaten Malang ini mengalami sejumlah luka dan belum sadarkan diri setelah tertimpa pohon di Jalan Panji, Kecamatan Kepanjen, tepatnya di depan halaman pintu utara Gedung DPRD Kabupaten Malang, Kamis (12/02) sekitar pukul 06.45 WIB.

Selanjutnya Serda Mualim dibawa ke RS Kanjuruhan menggunakan ambulance dari PMI untuk mendapatkan pertolongan.

Dari penuturan seorang saksi, Halim warga sekitar, mengatakan korban mengendarai sepeda motor Yamaha Vixion N 14958 V. Saat melintas di Jalan Panji korban sedang melaksanakan apel pengecekan Pengamanan Kunker Pangdam V/Brawijaya bertempat di Koramil 05/Kepanjen.

“Tepat di depan pintu masuk utara Kantor DPRD Kabupaten Malang, korban berpapasan dengan truk kontainer yang berjalan ke arah utara/Malang menyangkut pohon yang menjorok ke badan jalan dan patah jatuh ke kanan jalan mengakibatkan Serda Mualim tertimpa pohon,” tutur Halim.

Anggota Babinsa yang mendatangi TKP segera koordinasi dengan anggota PMI, petugas laka Polsek Kepanjen. Kerugian akibat kecelakaan ini, korban mengalami pendarahan di telinga kiri, luka lecet dan memar di pinggang kanan, luka lecet dan memar mata kaki kanan dalam,  luka lecet dan memar mata kaki luar kiri. (c.lis)

No More Posts Available.

No more pages to load.