Babinsa Koramil Benowo Rajin Bantu Petani Mengolah Sawah

oleh -81 Dilihat
oleh
Babinsa Benowo saat membantu petani tanam padi.

SURABAYA, PETISI.CO –  Dalam rangka mendukung program pemerintah di bidang swasembada pangan, Kodim 0830/Surabaya Utara terus mengerahkan para Babinsanya untuk melakukan pencapaian Upaya Khusus (Upsus) dalam peningkatan swasembada pangan, dengan dapat memaksimalkan serapan gabah (Sergap) petani di wilayahnya.

Menurutnya, Bintara Pembina Desa (Babinsa) merupakan ujung tombak terdepan Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD) yanga berada didaerah. Oleh sebab itu Babinsa dimasing – masing wilayah teritorialnya, diharapkan dapat membantu para petani dalam menggarap sawahnya.

Kali ini anggota Babinsa Koramil 0830/06 Benowo, Kelurahan Sememi Pelda Yusuf Paska, melakukan kegiatan pendampingan pertanian kepada salah satu kelompok tani yang ada diwilayah Kecamatan Benowo, untuk membantu petani tanam padi dilahan pertanian milik kelompok tani yang berada diwilayah teritorialnya, Jumat (25/1/2019).

Babinsa Koramil Benowo selalu proaktif dalam melakukan pendampingan terhadap para petani. Mulai dari saat pengolahan lahan, kemudian masa tanam, melakukan perawatannya, dan pemupukan, pengairan, sampai dengan panen raya. Namun, karena terbatasnya paralatan pertanian maka para petani di harap dapat memakluminya.

“Saat ini pemerintah terus berupaya memberikan bantuan peralatan untuk pertanian, hal tersebut guna peningkatan hasil panen oleh petani,” terang Danramil 0830/06 Mayor Inf. Hendi Eko Yono.

Kepada para petani, Danramil juga menghimbau, nantinya dari hasil panen tersebut agar dijual ke Bulog, untuk mencapai target serapan gabah petani diwilayah Surabaya, “Khususnya wilayah Surabaya Utara, sehingga program swasembada pangan ini dapat tercapai sesuai harapan pemerintah,” kata Hendi, perwira TNI AD kelahiran Mojokerto ini.

Dandim 0830 /SU Letkol Inf. Viliala Romadhon SE, M.Ipol, menegaskan, bahwa pengerahan para Babinsa di jajaran Kodim 0830 Surabaya Utara dalam pendampingan pertanian, tidak lain adalah untuk memacu para petani agar giat dalam menggolah sawah dan mendukung swasembada pangan.

“Agar dapat terwujud, khususnya diwilayah Surabaya Utara, oleh sebab itu peran aktif Babinsa dalam memberikan motivasi, dan dorongan kepada petani harus didukung oleh seluruh lapisan masyarakat,” tegasnya.

Sementara, salah satu petani di Kec. Benowo berharap, kedepannya nanti akan lebih banyak lagi bantuan mesin pertanian untuk wilayah desanya.

“Untuk tanam padi kali ini, masalah yang dihadapi adalah terkait penyediaan pupuk, hama wereng dan gulma yang dapat merusak kualitas tanaman padi. Sehingga dikawatirkan akan mengurangi hasil panen,” ungkap Suparto warga setempat. (bah)

No More Posts Available.

No more pages to load.