BAZNAS Selaraskan dengan Program Kerja Pemkot Madiun

oleh -141 Dilihat
oleh
Kerja (Raker) XII BAZNAS Kota Madiun Tahun 2018

MADIUN, PETISI.CO – Sebagai lembaga pemerintah non-struktural, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) dan pemerintah bertanggung jawab untuk mengawal pengelolaan zakat. BAZNAS pun diminta untuk mengoptimalkan dana zakat ini.

Pengelolaan zakat merupakan salah satu program kerja BAZNAS. Itu yang menjadi salah satu dasar diselenggarakannya Rapat Kerja (Raker) XII BAZNAS Kota Madiun Tahun 2018.

Raker juga sebagai sarana syiar dakwah Islamiyah dan silaturahim dengan berbagai pihak, seperti dikemukakan Wakil Ketua I BAZNAS Kota Madiun, Drs. Santoso, di Ruang 13 Balaikota Madiun, Rabu (31/1/2018).

“Tahun 2017, pelaksanaan program BAZNAS Kota Madiun sudah cukup baik. Terbukti dari beberapa indikator diantaranya dari tingkat capaian realisasi program berada pada nilai 94 % atau dari 81 sub program yang direncanakan hanya ada 5 sub program yang belum terlaksana,” ungkapnya.

Selain itu animo masyarakat Kota Madiun, lanjutnya, sangat baik. Santoso menjelaskan masyarakat Kota Madiun sudah sangat partisipatif dalam mengikuti program-program yang dilaksanakan BAZNAS Kota Madiun tahun 2017.

“Perolehan BAZNAS Kota Madiun tahun 2017 mencapai Rp1.944.711.413 yang perinciannya Rp1.125 juta dari zakat dan infaq murni dan sisanya dari bantuan APBD Pemkot Madiun dan CSR BUMN, BUMD dan perbankan, sehingga bisa dikatakan tahun 2017 perolehan BAZNAS Kota Madiun naik 4,97%,” tambah Santoso.

Wakil Walikota Madiun Armaya mengatakan, program-program yang telah dilakukan oleh BAZNAS Kota Madiun tidak dapat dilepaskan dari visi misi dan kebijakan program Pemkot Madiun dalam mensejahterakan masyarakatnya.

“Semua saling melengkapi dan bersinergi satu sama lain, misalnya pada bidang pendidikan melalui program Madiun Pintar yang dilengkapi dengan program Madiun Cerdas oleh BAZNAS, bidang kesehatan melalui program Jamkesmasta dilengkapi dengan program Madiun Sehat, untuk program ekonomi dengan program Madiun Sejahtera yang dilengkapi dengan program Madiun Makmur, selain itu ada juga program Madiun Peduli dan Madiun Takwa,” tutur Wakil Walikota.

Wakil Walikota memberikan apresiasinya serta menghargai hasil yang telah dicapai BAZNAS Kota Madiun. “Namun saya meminta perhatian seluruh jajaran BAZNAS Kota Madiun, BAZ Kelurahan, UPZ OPD, UPZ Sekolah dan petugas relawan BAZNAS untuk terus mengoptimalkan pendayagunaan dana zakat untuk kepentingan umat Kota Madiun,” pungkasnya.(har/dki)

No More Posts Available.

No more pages to load.