Berbuat Baik, Bermanfaat dan Ikhlas

oleh -119 Dilihat
oleh

Di Bulan Suci Ramadan ini kebaikkan itu bisa kita lakukan dengan amalan memberi makan untuk berbuka dan bersedekah.

Sahabat…

Sebagai umat muslim kita diharuskan untuk selalu berbuat baik kepada sesama. Diantaranya saling tolong-menolong dalam berbuat kebajikan agar bermanfaat kehidupan yang kita jalani.

Untuk menjadi yang terbaik bukanlah dinilai dari ukuran manusia semata, tetapi karena ridha Allah Subhanahu Wa Ta’ala.

Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wasallam bersabda, yang artinya : “Sebaik-baik manusia adalah yang paling bermanfaat bagi manusia” (HR. Ahmad)

Bisa jadi kita bukan orang yang berpengaruh. Bisa jadi kita berpendidikan rendah, berekonomi lemah dan tak banyak pengikut serta pengaruh. Namun, ketika kita bisa memberi banyak manfaat bagi orang lain, maka Insya Allah kita termasuk dalam kelompok sebaik-baik manusia.

Karena sesungguhnya ketika kita berbuat baik kepada orang lain, manfaatnya akan kembali kepada kita.

Sebagaimana Allah Subhanahu Wa Ta’ala berfirman di dalam Al-Qur’an, yang artinya :

“Jika kamu berbuat baik (berarti) kamu berbuat baik bagi dirimu sendiri dan jika kamu berbuat jahat, maka (kejahatan) itu bagi dirimu sendiri, dan apabila datang saat hukuman bagi (kejahatan) yang kedua, (Kami datangkan orang-orang lain) untuk menyuramkan muka-muka kamu dan mereka masuk ke dalam mesjid, sebagaimana musuh-musuhmu memasukinya pada kali pertama dan untuk membinasakan sehabis-habisnya apa saja yang mereka kuasai.” (QS. Al-Isra 7)

Agar kita benar-benar mendapatkan manfaat yang kita berikan kepada orang lain, kita harus ikhlas, karena ikhlas adalah salah satu kunci diterimanya amalan kita. Dan hanya amalan yang diterima Allah Subhanahu Wa Ta’ala yang akan memberikan manfaat kepada kita baik di dunia maupun di akhirat kelak.

Yaa Allah Yaa Rabb, jadikanlah kami orang-orang yang Engkau inginkan kebaikan, beri kami kesabaran untuk menjalankan perintahMu dan menjauhi laranganMu, beri kami kesabaran dalam menghadapi musibah yang menerpa, beri kami keistiqamahan dalam agama dan bukakan untuk kami pintu amal shalih.

Semoga Kesehatan dan Keberkahan tetap dilimpahkan kepada kita semua serta senantiasa menjadi hamba Allah yang selalu bersyukur dan memiliki hati yang terbaik, bersih dan ikhlas dalam berbuat kebaikan serta Allah Subhanahu Wa Ta’ala menerima taubat dan memberikan ampunan atas dosa-dosa kita… Aamiin Yaa Robbal Aalamiin

fimdalimunthe55@gmail.com

No More Posts Available.

No more pages to load.