Berharap Pilkades Berjalan Lancar, Gelar Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim

oleh -50 Dilihat
oleh
Santunan anak-anak yatim piatu

MAGETAN, PETISI.CO – Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak tahun 2019 di Kabupaten Magetan tinggal menghitung hari.

Berharap agar pelaksanaan Pilkades di Desa Ngariboyo berjalan sukses, aman dan lancar, Sumadi, salah satu calon Kepala Desa Ngariboyo, Kecamatan Ngariboyo, Kabupaten Magetan menggelar doa bersama dengan para pendukung dan anak-anak yatim piatu, di kediamannya, Kamis (21/11/2019).

Sumadi menuturkan, bahwa, tujuan diadakannya doa bersama yang diikuti oleh para pendukung dan anak yatim piatu tersebut merupakan bagian dari upaya atau ikhtiar, agar dalam pelaksanaan nanti dapat berjalan sukses, aman dan lancar. Serta apa yang diinginkan untuk memimpin yang ke dua kali di desanya bisa di terlaksana.

“Semoga dengan kegiatan ini, dengan niat baik ini, Allah SWT melindungi kita sekalian, dan kita selalu diberikan yang terbaik,” tutur Sumadi Cakades Ngariboyo.

Selain itu,   pihaknya dan keluarga mengundang para anak yatim dan piatu di Desa Ngariboyo, agar anak-anak ini ikut mendoakan. “Sebab saya sendiri juga butuh doa dari anak-anak ini,” imbuhnya.

Usai kegiatan, dalam sambutannya Sumadi juga menuturkan kepada sejumlah anak yatim dan piatu, bahwa jika Ia nanti diberi kesempatan untuk memimpin lagi di desanya, Ia juga mempunyai inisiatif mengajak para anak yatim dan piatu tersebut untuk diajak rekreasi bersama.(ags/gun)