Bupati Bondowoso Ajak Masyarakat “Ngopi Bareng”

oleh -223 Dilihat
oleh
Bupati memberi sambutan saat Harjabo.

BONDOWOSO, PETISI.CO – Bupati Bondowoso, Drs. Amin Said Husni, mengajak lapisan masyarakat untuk ngopi bareng di Alun-alun Raden Bagus Asra Bondowoso, Kamis (6/7/2018), malam ini.

Acara yang dikemas dalam “Ngopi Bareng Bupati” itu merupakan acara pertama dari rangkaian dari peringatan Hari Jadi Bondowoso (Harjabo) ke 199.

Selain bupati, dalam acara tersebut, Kapolres Bondowoso, AKBP Taufik Herdiansyah Zeinardi, Dandim 0822 Bondowoso, Letkol Inf. Tarmuji, Danyon 514, beberapa kepala dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD), serta komunitas penggerak pariwisata dan juga semua lapisan masyarakat Bondowoso.

Dalam sambutannya, bupati dua periode tersebut, mengaku bahagia bisa bersama-sama seluruh unsur masyarakat. Menurutnya, tidak ada kemeriahan yang seperti ini, ketika berkaca sepuluh tahun silam.

“Tepatnya pada tanggal 15 September 2008 lalu, ketika pertama kali saya dilantik menjadi bupati Bondowoso. Kalau saya jalan-jalan ke alun-alun ini, jam segini sudah sepi. Sudah tidak ada lagi orang berlalu-lalang, apalagi orang nongkrong di tempat ini,” kata orang satu di Bondowoso itu.

Malam hari ini, lanjut Amin, bisa disaksikan bersama, bahwa sampai larut malam pun, di alun-alun ini, masih ada saja orang yang menikmati, sejuk dan indahnya suasana malam Bondowoso.

“Ini artinya, ekonomi kita terus bergerak, pertumbuhan ekonomi terus meningkat dan tentu kesejahteraan rakyat semakin baik hari ini dan yang akan dating,” ujarnya.

Amin juga berharap, bahwa geliat Bondowoso Republik Kopi, geliat kota Tape, dan geliat istana organik yang menjadi kebanggaan bersama oleh warga Bondowoso.

“Jadi geliat tersebut, terus dikembangkan di masa yang akan dating,” harapnya.

Disamping itu, Amin sebagai Bupati Bondowoso, juga dikenal sebagai Republik kopi, mengucapkan selamat, atas Harjabo ke 199. (latif)

No More Posts Available.

No more pages to load.