Danrem 083/Bdj Ikuti Rakor Secara Virtual Penanggulangan PMK di Wilayah Jatim

oleh -119 Dilihat
oleh
Danrem 083/Bdj mengikuti rakor secara virtual

MALANG, PETISI.CO Danrem 083/Bdj Kolonel Inf Yudhi Prasetiyo, S.I.P, melaksanakan rapat secara virtual tentang penanggulangan PMK di Wilayah Jatim yang dipimpin Kasdam V/Brw Brigjen TNI Piek Budyakto, S.H., M.H. bertempat di ruang Puskodal Makorem 083/Bdj jln Bromo No 17 Kota Malang, Selasa (5/7/2022).

Untuk Penanggulangan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) di wilayah Jawa Timur terus di gencarkan dan menjadi tanggung jawab bersama seluruh stakeholder. Sehingga diperlukan komitmen dan kebersamaan dalam penanganan PMK. Menanggapi hal tersebut, Kasdam V/Brw Brigjen TNI Piek Budyakto, S.H., M.H. memimpin langsung rakor percepatan penanganan PMK di Provinsi Jawa Timur.

“Kehadiran kita di sini untuk mendukung pemerintah dalam percepatan penanganan PMK di Provinsi Jawa Timur yang hingga hari ini masih menjadi persoalan kita bersama untuk terus intens digencarkan dalam penanggulangan PMK,” katanya.

Pada Rakor tersebut, hal pertama yang ditekankan Kasdam V/Brw adalah terkait pendataan hewan ternak yang harus dilakukan secara cepat dan tepat dalam beberapa hari ke depan. Data tersebut akan digunakan sebagai dasar pemenuhan dosis vaksinasi yang akan diberikan kepada hewan ternak.

“Fakta di lapangan, masih banyak peternakan skala besar yang belum melaporkan data hewan ternaknya baik yang sehat, sudah divaksin, ataupun yang terjangkit PMK. Hal ini harus segera kita perbaiki sehingga dapat tersaji data yang benar dan lengkap untuk menentukan langkah penanganan ke depannya,” jelasnya.

Pada akhir vidcon Danrem 083/Bdj menyampaikan kepada staf Korem 083/Bdj agar segera para Dansat jajaran untuk menindaklanjuti dengan cepat arahan Kasdam V/Brw dan monitor laporan. “Sehingga penanganan PMK di wilayah jajaran berjalan efektif dan hasil maksimal,” tegas Danrem 083/Bdj. (cah)

No More Posts Available.

No more pages to load.