Desa Tlogosari Lokasi TMMD Situbondo Ternyata Penghasil Petai

oleh -61 Dilihat
oleh
Desa Tlogosari lokasi TMMD Situbondo ternyata penghasil petai.

SITUBONDO, PETISI.CO – Pj Danramil 13/Mlandingan bersama  Batuud Serma Sujoko telah selesai Pembuatan MCK  di RT01/01 di halaman belakang Bu Rifa, dalam rangka rangkaian dan kesiapan untuk Pasukan TMMD 107, di Desa Tlogosari, Kec Sumbermalang.

Di sela- sela waktu istirahat, Pj Danramil menyempatkan komsos bersama Bpk Yusuf (65) dan putranya Mahfud (26) warga masyarakat Tlogosari yang sedang panen petai. “Kami bincang-bincang  tentang TMMD dan ternyata sangat senang, apalagi dengan adanya pembuatan MCK yang  nantinya bisa dipakai warga yang tidak mempunyai MCK,” kata Danramil.

Dan pembuatan/pelebaran jalan, ternyata sangat dinanti-nantikan warga dari puluhan  tahun yang lalu dan sekarang terwujud. Terimakasih bapak TNI.

Menyinggung tentang Desa Tlogosari adalah salah satu hasil bumi  diantaranya petai, sehingga peningkatan ekonomi akan segera dirasakan penebas dari daerah lainnya.

Dengan tulisan singkat ini, diharapkan Tlogosari lebih dikenal publik sebagai desa penghasil durian, petai dan yang lainya. Masyarakat akan mulai mendapatkan konsumen baru terkait akses yang layak dan sedang dibangun dikerjakan Satgas pra TMMD bersama segenap komponen di wilayah Kecamatan Sumbermalang. (pen)

No More Posts Available.

No more pages to load.