Dikbud Pemkot Probolinggo Buka Posko Konsulitasi PPDB

oleh -79 Dilihat
oleh
Posko Konsulitasi PPDB Dikbud Pemkot Probolinggo.

PROBOLINGGO, PETISI.CODinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Pemerintah Kota (Pemkot) Probolinggo mendirikan posko terkait Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) tahun 2021. Hal tersebut dilakukan guna memfasilitasi masyarakat yang mengalami kendala dalam pendaftaran secara online.

Agus Lithanta, Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Probolinggo mengatakan bahwa dalam posko tersebut tim pelayanan terbagi dua. Untuk bagian depan khusus pelayanan dan kosultasi sementara di bagian dalam sekretariat khusus tim aplikasi untuk monitoring apabila terkendala secara teknis.

“Jam pelayanan posko dibuka mulai pukul 08.00 wib hingga pukul 13.00 wib sedangkan pendaftaran on line selama 24 jam,” ujarnya.

Ia menambahkan bahwa ada beberapa permasalahan yang disampaikan salah satunya dikarenakanl aplikasi yakni ada yang tidak bisa login, Setelah di kroscek oleh tim ternyata pendaftran masih menggunakan versi lama padahal sudah kita sosialisasikan di media sosial.

“Kami sudah dicantumkan kontak person untuk mempermudah masyarakat yang bertanya apapun tentang PPDB, Namun jika berkaitan dengan aplikasi wali murid lebih suka dipandu secara langsung cara menggunakan androidnya termasuk jika permasalahan yang spesifik berkaitan dengan kepindahan tugas orang tua ataupun KK baru,” ungkapnya.

Lebih lanjut Agus menegaskan bahwa pihaknya mengacu sesuai Perwali no 22 tahun 2021 tentang pedoman PPDB untuk TK, SD dan SMP, Sesuai perintah Wali Kota semua harus dilakukan secara obyektif, transparan dan akuntabel.

“Semoga dengan adanya posko PPDB ini bisa membantu masyarakat dalam proses PPDB ecara on line,” jelasnya.

Untuk diketahui PPDB di Kota Probolinggo jalur zonasi tahun 2021 tingkat Sekolah Dasar/SD dibuka mulai hari Rabu (9/6) hingga Sabtu (12/6) sementara untuk tingkat Sekolah Menengah Pertama mulai Senin (14/6) hingga Kamis (17/6). (reb)

No More Posts Available.

No more pages to load.