Dishub Pasang Roling Barier Beroda di Jalur Maut Sarangan

oleh -73 Dilihat
oleh
Dishub Pasang Roling Barier Beroda di Jalur Maut Sarangan
Minimalisir Laka Jelang Nataru

MAGETAN, PETISI.CO  –  Untuk minimalisir kecelakaan lalulintas jelang Nataru (Natal dan Tahun Batu 20120), Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Timur telah memasang  rolling barier yang menggunakan roda di sejumlah titik di jalur maut Sarangan – Kabupaten Karang Anyar.

Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Magetan  Joko Trihono mengatakan, pemasangan rolling barier di tanjakan maut Sarangan dan turunan di bawah Cemoro Sewu menjelang libur natal dan tahun baru untuk mencegah kecelakaan lalulintas dengan meningkatnya pengguna kendaraan.

“Dengan adanya rolling barier ini mengurangi fatalitas kecelakaan yang ada di Sarangan dan di atas. Ada 2 titik yang berada  di Sarangan dan satu titik lagi yang berada di lakajol yang berada di bawah cemoro sewu,” ujarnya, Selasa (10/12/2019).

Joko menambahkan, 2 titik pemasangan rollig barier beroda merupakan  tanjakan dan turunan yang cukup curam dengan tikungan yang cukup tajam. Di 2 lokasi pemasangan rolling barier beroda juga merupakan jurang dengan kedalaman lebih dari 10 meter.

Pemasangan rolling barier beroda akan meminimalisir kecelakaan dimana mobil akan di belokkan saat menabrak rolling barier sehingga terhindar dari masuk jurang.

“Kondisi geografisnya  adalah curam menikung, terus kemudian  pas dari turunan kemudian ,menikung kekanan,“ imbuhnya.

Untuk meminimalisir kecelakaan di jalur maut Sarangan Dinas Perhubungan Magetan rencananya juga akan menambah rambu rambu jalan serta penerangan di sejumlah titik jalan.

“Ya memang kita harapkan semua tidak terjadi laka, tetapi kita berharap semua pengemudi kendaraan itu juga berhati hati mempunyai ketrampilan yang cukup untuk mengendalikan kendaraan,” ucapnya.(ags/skc)