Dubes RI di Seoul Berikan Penghargaan kepada Pemenang Solveathon 2023

oleh -139 Dilihat
oleh
Foto bersama dengan penerima penghargaan

SEOUL, PETISI.CO – Duta Besar (Dubes) RI di Seoul memberikan penghargaan kepada pemenang Solveathon 2023, program debat mahasiswa kerjasama dengan KB Bank dan Debate Korea.

KBRI Seoul bekerjasama dengan KB Financial Group dan Organisasi Debate Korea menyelenggarakan KB Solveathon 2023 di Korea.

Duta Besar RI Seoul, Gandi Sulistiyanyo memberikan sambutannya

Dalam penjelasannya Daneil, CEO Debate Korea menyampaikan “Istilah “solveathon” adalah kombinasi dari kata bahasa Inggris “solve” dan “marathon,”. Serupa dengan lari maraton yang mengharuskan pelari menyelesaikan rute sepanjang 42 kilometer.

Kompetisi debat solveathon ini juga serupa, yaitu mengharuskan pesertanya melakukan presentasi dan debat selama kurang lebih 42 jam untuk menemukan solusi terbaik bagi masa depan keuangan KB Bank.

Tahun 2023 ini merupakan kegiatan kedua kegiatan ini dilaksanakan oleh Debate Korea bekerjasama dengan KB Bank.

Khusus untuk tahun 2023, dalam rangka memperingati 50 tahun hubungan diplomatik Korea dan Indonesia, selain Korea Solveathon secara parallel Indonesia Solveathon juga dilaksanakan khusus untuk mahasiswa Indonesia.

Atase Pendidikan KBRI Seoul, Gogot Suharwoto memberikan sambutan

Enam belas peserta dari Indonesia telah dipilih dari lebih dari 200 peserta melalui babak penyisihan di Indonesia dan diundang untuk mengikuti babak final di Korea.

Para finalis diundang ke Korea untuk mengikuti workshop dan penguatan training untuk mencari solusi terbaik bagi KB Bank yang sudah membuka layanan di KB Bank Bukopin.

Kompetisi ini terbuka untuk mahasiswa dari universitas Indonesia dan Korea dengan membentuk tim yang terdiri dari empat anggota.

Bersama peraih penghargaan

Kegiatan kompetisi final yang diadakan pada 13 Juli di kantor pusat KB Kookmin Bank yang berlokasi di Yeouido, Seoul dibagi menjadi dua league, Korea league dan Indonesia league.

Pemenang kompetisi akan diberikan hadiah sebesar 3 juta won ($2.200) dan diberi kesempatan untuk berpartisipasi dalam program pertukaran akademik, bekerja sama dengan universitas terkemuka di luar negeri.

KBRI Seoul juga memberikan penghargaan dan hadiah bagi pemenang dari Indonesia yang diberikan langsung oleh Duta Besar RI Seoul, Gandi Sulistiyanyo. Dalam sambutannya, Dubes Gandi Sulsitiyanto menyampaikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada KB Bank atas penyelenggaraan solveathon 2023 dengan mengundang mahasiswa Indonesia untuk mengikuti final di Korea.

“Para penerima penghargaan solveathon Indonesia league ini adalah mahasiswa yang luar biasa dari universitas terbaik di Indonesia yang memiliki ide cemerlang dan keberanian untuk berbicara dan berkontribusi kepada dunia dan juga KB Financial Group,” tambah Dubes Gandi.

Pada kesempatan yang sama, Atase Pendidikan KBRI Seoul, Gogot Suharwoto menambahkan, meyakini bahwa para mahasiswa finalis dari Indonesia akan banyak belajar dan memperoleh pengalaman berharga dari perusahaan Keuangan kelas dunia di Korea seperti KB Financial Bank.

Kegiatan debat yang diawali dengan workshop persiapan di pusat pelatihan KB Bank di Suwon, Korea selama 3 hari sangat bermanfaat bagi mahasiswa dan sejalan dengan program KBRI untuk mengembangkan Indonesian Best Global Professional Program yang baru saja diluncurkan oleh KBRI Seoul.

Sebanyak 3 dari Korea dan 2 dari Indonesia. Dari 16 peserta finalis Indonesia dibagi menjadi 4 kelompok di saat final.

Pada kegiatan ini, Gogot Suharwoto juga ditunjuk menjadi salah satu juri saat final bersama 4 juri lainnya. Penilaian lomba didasarkan pada beberapa aspek penilaian antara lain adalah penilaian lomba didasarkan pada beberapa aspek penilaian antara lain ketepatan solusi, kreativitas proposal, efektifitas solusi, dan kemampuan menjelaskan saat debat berlangsung sesama peserta.

CEO dan Chairman KB Bank serta Founder Debate Korea sangat mengapresiasi partisipasi tim Indonesia league yang telah bekerja keras dalam mempersiapkan untuk mengikuti lomba sampai di ujung final.

Turut hadir di acara pemberian hadiah adalah Bapak Lee Kwang Jae (Secretary General National Assembly) Mr. Jong Kyoo Yoon, Ph. D (Chariman KB Financial Group), Bapak Lee Jae-geun, President of KB Kookmin Bank dan Sang-jin Oh (Founder of Debate Korea).

Peserta finalis KB Solveathon juga telah diterima oleh Duta Besar Gandi Sulistiyanto sehari sebelum pelaksanaan final di kantor KBRI dan melakukan dialogue tentang pendidikan di Korea dan peluang kerjasama di berbagai bidang. (kip)