Elemen Muda Tulungagung Gandeng Komunitas Pemotor Ninja Bagikan Takjil

oleh -102 Dilihat
oleh
Foto bersama sebelum membagikan takjil.

TULUNGAGUNG, PETISI.CO – Cukup Banyak yang memanfaatkan momen bulan Puasa Ramadan untuk melakukan berbagi dengan sesama. Salah satunya berbagi takjil kepada masyarakat pengguna jalan yang bertujuan untuk membantu berbuka puasa bagi yang menjalankan ibadah puasa Ramadan ketika sedang dalam perjalanan.

Kini, kumpulan pemuda dari Tulungagung yang menamakan Elemen Muda Tulungagung (EMT) dengan menggandeng komunitas pemotor Ninja yang tergabung dalam group Komunitas Ninja Independent Tulungagung (KNNT) berbagi takjil sebanyak seribu lebih paket takjil menjelang berbuka puasa.

Pembagian takjil.

Giat berbagi takjil di jalan raya Jepun depan kantor Bawaslu Tulungagung mendapatkan respon baik dari masyarakat pengguna jalan. Dan tak butuh lama seribuan lebih paket takjil tersebut ludes terbagikan para pengguna jalan yang notabene mobilisasi jalan raya Jepun terbilang padat pengendara berlalu lalang.

Ketua elemen muda Tulungagung, Noufal, mengungkapkan rasa puas ketika dirinya bersama tim bisa melakukan berbagi dengan sesama khususnya warga pengguna jalan yang sedang menjalankan ibadah puasa Ramadan.

“Alhamdulillah acara bagi takjil berjalan lancar. Berbagi takjil ini untuk membantu saudara kita khususnya warga pengguna jalan untuk bisa melakukan berbuka puasa ketika sedang dalam perjalanan,” ungkapnya usai giat bagi takjil, Sabtu (8/5/2021).

Noufal juga mengucapkan terima kasih kepada anggota beserta tim KNNT yang telah ikut membantu kelancaran giat bagi/menyalurkan takjil.

“Terimakasih atas kekompakan teman-teman semua, juga tim KNNT yang ikut menyalurkan takjil ini. Sebanyak seribu lebih bisa terbagikan dengan cepat,” imbuhnya.

Noufal berharap tak hanya momen seperti ini saja yang harus bisa dilakukan dalam berbagi untuk sesama. Diharapkannya, kedepan jika ada kesempatan ada baiknya juga dilakukan. “Ya seperti suatu misal dikemas dengan Jumat berkah yang tujuannya sama berbagi dengan sesama,” tandasnya. (par)

No More Posts Available.

No more pages to load.