Emak-Emak Warga Wonodadi Kutorejo Ngeluruk Kejari Mojokerto  

oleh -83 Dilihat
oleh
Emak-emak dalam aksinya di depan Kejari Mojokerto.

MOJOKERTO, PETISI.COPuluhan warga Wonodadi Kecamatan Kutorejo, Kabupaten Mojokerto yang didominasi emak-emak menggelar demo di depan kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Mojokerto , Rabu (4/03/2020). Sambil berorasi dan berjoget ria warga menuntut agar pihak kejaksaan melakukan pengusutan kasus dugaan pungli PTSL tahun 2017 yang diduga dilakukan oleh oknum perangkat desa.

Edy Purwanto selaku koordinator aksi dan beberapa perwakilan warga melakukan mediasi di dalam kantor kejaksaan yang dihadiri pihak BPN, dan pihak kejaksaan oleh pidsus. Edy Purwanto  menjelaskan kepada awak media tentang hasil mediasi bahwa kasus ini tetap berlanjut.

Orasi di depan Kejari Mojokerto.

“Walaupun dari pihak BPN sudah memberikan beberapa sertifikat ke warga dan sisanya akan diberikan akhir bulan. Sementara kejaksaan dalam waktu dekat akan turun ke desa Wonodadi,” jelas Edy.

Lanjut Edy ada tiga warga yang langsung dimintai keterangan oleh pihak kejaksaan karena mereka membayar melalui istri kades, berkisar SI Rp 1,7 juta, NG Rp 2,8 juta, dan AF Rp 2,5 juta. Setelah puas menyampaikan aspirasi dan mendapatkan sertifikat, puluhan warga Wonodadi  meninggalkan kejaksaan dengan tertib. (nang)

No More Posts Available.

No more pages to load.