Gudang Mebel Prima Jaya Ludes Terbakar

oleh -61 Dilihat
oleh
ilustrasi

BANYUWANGI, PETISI.CO – Rumah yang dialih fungsikan sebagai gudang meubel oleh Toko Prima Jaya di Jalan S.Parman Kelurahan Pakis kecamatan Kota Banyuwangi ludes dilalap si jago merah, Rabu (24/05/2017) sore.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun pemilik gudang meubel, mengalami kerugian hingga Rp. 300 Juta.

Menurut salah satu karyawan Toko meubel Prima Jaya, Mistarik, awal kebakaran diketahui sekitar pukul 15.00,pada ruang depan rumah yang dipergunakan untuk menyimpan berbagai jenis meubel, seperti sofa, kursi, kasur, meja dan lain-lain.

“Kobaran api cepat membesar, ditambah dengan derasnya hembusan angin sehingga api menjalar keruang samping maupun depan “ ucap Mistarik saat dikonfirmasi awak media.

Tidak lama kemudian, 5 (lima) mobil pemadam kebakaran milik Pemerintah Kabupaten Banyuwangi tiba dilokasi kejadian. Hampir dua jam,petugas pemadam kebakaran bersama warga sekitar,akhirnya mampu memadamkan kobaran api yang cukup besar tersebut.

Sementara pemilik Toko Meubel Prima Jaya, Niko (40) mengaku tidak mengetahui secara persis awal kejadian kebakaran. Dia baru mengetahui setelah mendapatkan telepon dari karyawannya.

“Saya mengetahui kebakaran gudang setelah mendapatkan telepon dari karyawan” ungkap Niko.

Niko mengatakan, rumah tersebut digunakan untuk menyimpan meubel bekas dan baru. Dan Niko yakin penyebab kebakaran dari konsleting listrik yang percikan apinya menyambar tumpukan meubel yang bahan bakunya mudah terbakar.

Kejadian kebakaran gudang meubel ini, sempat membuat arus lalu lintas arah Banyuwangi – Jember tersendat, akibat banyaknya warga melihat kebakaran. (hari)