BATU, PETISI.CO – Ribuan siswa Kota Batu, turun lapangan untuk memeriahkan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas). Siswa menjadi peserta dalam gerak lagu, drama kolosal di Stadion Gelora Berantas. Dalam drama tersebut, melibatkan seluruh siswa TK, SD, MI, SMP, MTS, SMA, MA, SMK, se-Kota Batu.
Dalam kesempatan itu, Walikota Batu, Dewanti Rumpoko sebagi Inspektur upacara (Irup), Hardiknas yang jatuh pada 2 Mei. Kegiatan itu, sangat meriah dan luar biasa yang diwarnai dengan pertunjukan kolosal.
Upacara tersebut, dihadiri oleh beberapa tamu undangan penting dan pejabat Pemkot Batu, diantaranya Walikota Batu, Wakil Walikota Batu, Kapolres Batu, Kejari Batu, Dandim, ketua DPRD Kota Batu bersama anggota DPRD Kota Batu. Pengawas, Kepala Sekolah se-Kota Batu, dan para undangan yang lainnya.
Walikota Batu, Dewanti Rumpoko dalam sambutanya menuturkan teruslah maju dan jayalah pendidikan di Kota Batu.
“Semoga pendidikan di Kota Batu, terus maju dan berkembang. Hardiknas tahun ini bertemakan, Menguatkan Pendidikan Memajukan Kebudayaan,” tuturnya.
Tak kala pentingnya, Walikota Batu Dewanti Rumpoko, disela-selanya memberikan hadiah kepada Kepala Dinas Pendidikan Kota Batu, di hadapan ribuan penonton sebagai tanda terimakasih atas pengabdiannya.
“Selain sebagai hadiah ulang tahunya, juga sebagai masa purna tugasnya di tahun 2018 ini. Selamat kepada Bu Mistin, semoga selalu sukses dan terus berkarya untuk Kota Batu, dan menjadi panutan,” tandasnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Kota Batu, Dra. Hj Mistin MPd menyatakan, Hardiknas tahun ini sangat luar biasa. Begitu atraktif, krearif, dan dapat memukau semua penonton.
“Semoga Pendidikan di Kota Batu, semakin sukses dan maju. Semakin bertambah pula, Kepala sekolah prestasi, guru prestasi, dan siswa prestasi,” jelasnya.
Winarto, sebagai penggagas drama kolosan mengatakan, dalam cerita itu yang diperankan oleh ribuan siswa Kota Batu tetunya sangat mengharukan. Karena, mengangkat keberhasilan pendidikan di Kota Batu.
“Dalam cerita itu berjudul “Sang Wiyata Mahastri”, yang menceritakan tentang ketangguhan, keteladanan, ketegasan, seorang ibu dalam meraih cita cita dalam mewujudkan pendidikan yang berhasil,” bebernya Rabu (2/5/2018).
Dia katakan, keterlibatan siswa se-kota Batu ini sebanyak 2.315 siswa dan pendamping. Sebelumnya, di beberapa event besar di Kota Batu sudah dapat menunjukan keberhasilannya dan kreatifitasnya, seperti 2017 kemarin, ada Srikandi Senopati, dan 2018 ini ada, Sang Wiyata Mahestri.
Diketahui, anak Walikota Batu Dewanti Rumpoko, Anindia Parasmay Putri (7 th), di tengah-tengah acara ia membacakan pusi yang berjudul “Kasih Bunda”, dan menyanyikan lagu yang berjudul Bunga Kasih, di penghujung acara. (eka)