Hasil Swab PCR, Tiga Pramuniaga Salah Satu Toko di Bondowoso Positif Covid-19

oleh -65 Dilihat
oleh
Suasana konferensi pers yang digelar di gedung aula Kantor Dinkes Bondowoso.

BONDOWOSO, PETISI.CO – Sebanyak tiga orang pramuniaga di salah satu toko di Bondowoso dinyatakan positif Covid-19. Hal ini menyusul adanya hasil swab PCR yang dilakukan Satgas Covid-19.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) sekaligus Juru Bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Bondowoso, menerangkan, mereka berinisial MJ (18) dari Kecamatan Wonosari, dan TF (19) warga Kecamatan Sumber Wiringin, serta F (18) warga Kecamatan Curahdami.

“Ketiganya dalam kondisi sehat. Tapi tetap diisolasi di RSUD dr Koesnadi,” ujarnya saat konferensi pers, Senin (10/5/2021) di gedung aula Kantor Dinkes Bondowoso.

Tim satgas tak bisa memastikan ketiganya tertular dimana, karena setelah melakukan penelusuran terhadap rekam jejak aktivitas dan perjalanan ke tiga orang itu selama dua minggu hingga satu bulan sebelumnya.

Hasilnya menunjukkan bahwa mereka tak ada riwayat bepergian dari luar kota atau pun kontak dengan pasien positif.

“Tertular dimana kita memang tidak bisa memastikan,” kata orang nomor satu di Dinkes Bondowoso itu.

Tak hanya itu, ia juga mengaku sudah melakukan tracing, termasuk swab PCR kepada orang-orang kontak erat

“Kita tunggu besok mudah-mudahan hasil negatif semua,” tandasnya.

Sekadar diketahui, sebelumnya Satgas melakukan sampling rapid antigen di beberapa pusat perbelanjaan selama bulan Ramadan 1442 hijriah. Hasil rapid antigen dari ketiga orang tersebut menunjukkan hasil positif. Sehingga, ditindaklanjuti dengan swab PCR yang juga menunjukkan hasil positif Covid-19. (tif)

No More Posts Available.

No more pages to load.