Implementasi Membangun Sinergitas Kemitraan, Siswa Diktukba Polri Gelombang II TA. 2022 di Koramil 0815/12 Ngoro

oleh -114 Dilihat
oleh
Koramil 0815/12 Ngoro Kodim 0815/Mojokerto menerima Siswa Diktukba Polri Gelombang II TA. 2022

MOJOKERTO, PETISI.COKoramil 0815/12 Ngoro Kodim 0815/Mojokerto menerima Siswa Diktukba Polri Gelombang II TA. 2022 dalam rangka kegiatan Implementasi Membangun Sinergitas Kemitraan Siswa Diktukba Polri Gelombang II TA. 2022.

Kehadiran para siswa tersebut diterima langsung Danramil 0815/12 Ngoro Kapten Inf Heru Widodo Cahyono Putro, Senin hingga Selasa 12-13 Desember 2022.

Untuk menumbuhkan semangat para siswa Diktukba Polri, saat di Markas Koramil Ngoro diawali dengan yel-yel bersama dilanjutkan pengarahan Kanit Lantas Polsek Ngoro AKP Nur Rosyid yang intinya menucapkan selamat datang di Makoramil Koramil 0815/12 Ngoro dalam rangka implementasi Membangun Sinergitas TNI-Polri.

Selanjutnya dengan didampingi Danki 1 Yon A, AKP Sugianto, Pamin Ren Binsis Iptu Bambang dan Danton 1 Ki 4 Yon A Ipda Nur Huda, Kanit Lantas Polsek Ngoro AKP Nur Rosyid memberikan pembekalan terkait aturan berlalulintas di jalan raya. Kanit Lantas juga meminta para siswa menyimak dan memahami arahan dan materi dari anggota Koramil 0815/12 Ngoro.

Pada kesempatan tersebut Bati Tuud Koramil 0812/Ngoro Pelda Dwi Handoko menjelaskan tentang Undang – Undang RI Nomor 34 Tahun 2004 tentang Tentara Nasional Indonesi (TNI) dan Peraturan Kasad RI Nomor 55 Tahun 2014 tentang Struktur Organisasi Komando Rayon Militer (Koramil).

Dihadapan puluhan siswa Diktukba Polri Gelombang II TA. 2022, Pelda Dwi Handoko juga menyinggung tentang kedudukan Koramil adalah badan pelaksana Kodim yang bersifat kewilayahan berkedudukan langsung dibawah Dandim.

Koramil bertugas pokok menyelenggarakan pembinaan teritorial, kemampuan dan kekuatan untuk menyiapkan wilayah pertahanan di darat dan menjaga keamanan wilayahnya.

Masih dalam rangkaian kegiatan yang sama, dihari kedua Selasa 13 Desember 2022 Koramil 0815/12 Ngoro kembali menerima para Siswa Diktukba Polri Gelombang II TA. 2022 sebanyak 60 orang. Turut hadir dalam kegiatan yakni Danramil 0815/12 Ngoro Kapten Inf Heru Widodo Cahyono Putro beserta anggota, Kabag Binplin Siswa Pusdik Brimob, Kompol Sudirman, Danki 1 Yon A AKP Sugianto, Pamin Ren Binsis, Iptu Bambang dan Danton 1 Ki 4 Yon A Ipda Nur Huda.

Di hari kedua Siswa Diktukba Polri Gelombang II TA. 2022 melaksanakan Karya Bhakti di Makoramil 0815/12 Ngoro dan Monumen Sedati Simpang Tiga menuju Ngoro Industri Persada (NIP) Desa Ngoro, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Mojokerto, dilanjutkan pemberian Bansos 25 paket Sembako kepada masyarakat kurang mampu sebanyak 25 orang serta pemberian taliasih dari Pembina Siswa Diktukba Polri Gelombang II TA. 2022 yang diterima oleh Danramil 0815/12Ngoro Kapten Inf Heru Widodo Cahyono Putro.

Pada kesempatan lain Danramil 0815/12 Ngoro Kapten Inf Heru Widodo Cahyono Putro mengatakan bahwa tujuan kegiatan  Implementasi Membangun Sinergitas Kemitraan TNI-Polri ini, untuk meningkatkan soliditas dan sinergitas seluruh prajurit TNI dan Polri sejak dari masa pendidikan sehingga diharapkan terbentuk kebersamaan, kekompakan dan ikatan emosional.

“TNI-Polri yang solid artinya tidak mudah dipecah belah, tidak mudah diadu domba dan saling memperkuat satu dengan lainnya dalam menjaga keutuhan NKRI dan diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi seluruh peserta didik, sehingga terjalin silaturahmi dan sinergitas antara TNI AD dan Polri yang dimulai dari lembaga pendidikan sampai nantinya bertugas di satuan masing masing,” kata Danramil. (ng)

No More Posts Available.

No more pages to load.