Jelang Ramadan, Warga Kebon Dalam Bersih-bersih Makam

oleh -85 Dilihat
oleh
Gotong royong bersih-bersih makam.

JEMBER, PETISI.CO – Menyambaut datangnya bulan Suci Ramadan yang kurang satu bulan lagi, puluhan warga Lingkungan Kebon Dalam, RW 024 Kelurahan Kepatihan, Kecamatan Kaliwates Kabupaten Jember, mengadakan giat kerja bakti, di Pemakaman Al Firdaus, di Kelurahan Jember Kidul, Kecamatan Kaliwates, Kabupaten Jember, Minggu (30/4/2017).

“Kerja bakti bersih-bersih tanah makam kali ini untuk menyambut datangnya bulan Ramadan, agar makam tidak rimbun sehingga nantinya warga yang ingin berziarah kubur tidak takut,” ungkap Sumadi Ketua RT 024 yang sehari-hari berkesibukan sebagai dosen Poltek Jember di sela-sela kegiatan.

Sementara itu, Ketua Rukun Kematian Makam Islam Al Firdaus Hargiono, mengungkapkan, kegiatan bersih makam merupakan giat rutin yang sudah biasa dilakukan anggotanya, sebulan sebelum bulan Ramadan.

“Selain kerjabakti bersama, warga dapat saling bertemu dan tatap muka langsung, sehingga akan terjalin rasa kebersamaan antar warga yang kesehariannya disibukan di tempat kerja masing-masing,” tutur Hargiono.

Hal serupa disampaikan salah satu warga lingkungan Kebon Salam, Edy Winarko, sangat mengapresiasi giat bersih-bersih tanah makam bersama. Menurutnya dengan kegiatan tersebut dapat memupuk rasa kegotong-royongan di lingkungan.

“Dengan  giat kerjabakti secara bersama-sama seperti ini, selain kita bersilaturrahmi, juga bisa memupuk rasa gotong-royong,” ujarnya.

Pria yang akrab disapa Edi juga berharap, kegiatan bersih-bersih secara bersama dapat dilakukan secara berkelanjutan, bukan hanya setiap akan menjelang Ramadhan.

“Semisal satu bulan sekali, sehingga nantinya keakraban ataupun hubungan antar warga semakin erat,” ringkasnya.(yud)