Kapolsek Pakal Patroli Sepeda, Antisipasi Kejahatan 3-C

oleh -65 Dilihat
oleh
Kapolsek Pakal memimpin langsung anggotanya untuk patroli bersepeda.

SURABAYA, PETISI.CO – Patroli bersepeda kini digalakkan di jajaran Polsek Pakal. Selain supaya bisa lebih mendekatkan antara polisi dengan masyarakat, kegiatan ini juga sebagai upaya pencegahan terhadap tindak kriminal yang sewaktu-waktu bisa terjadi di tengah masyarakat.

Seperti yang dilakukan Kamis (23/2/2017), dipimpin langsung Kapolsek Pakal Kompol I Gede Suartika SH, bersama anggotanya, berkeliling ke kawasan  perumahan dan jalan-jalan kampung.

Tidak jarang, di saat ada kerumunan warga yang sedang santai, para polisi berpakaian dinas ini berhenti untuk menyapa mereka.

“Upaya  pencegahan terhadap adanya tindak kriminal juga dibutuhkan peran serta masyarakat,” ujar Kapolsek yang lebih suka memberi tauladan, daripada memberi perintah ini.

Menurut Kapolsek, patroli dengan bersepeda ini juga bisa sebagai sarana olah raga bagi anggotanya. Apalagi, wilayah hukum polsek yang berada di paling ujung barat Surabaya ini, masih banyak wilayah kampung berpeduduk asli daerah tersebut.

Aipda Choiri Alfath dan anggota lainnya ikut patroli bersepeda pantau kawasan perumahan.

“Yang tidak kalah pentingnya, dengan patroli bersepeda ini juga sebagai antisipasi  dan menekan tindak kejahatan 3-C, yaitu  Curas, Curat dan Curanmor,” tambah Kapolsek yang dikenal sangat peduli dengan warga kurang mampu ini.

Salah satu anggota yang mengikuti patroli bersepeda bersama Kapolsek Pakal adalah Aipda Choiri Alfath. Polisi yang sehari-hari sebagai Babinkamtibmas di Kelurahan Babat Jerawat ini mengaku senang dengan gebrakan pimpinannya.

“Walau terkadang harus begadang sampai malam, sebagai Babinkamtibmas, rasanya senang bila masyarakat juga peduli dan mau membantu tugas kami menjaga keamanan di lingkungan masing-masing,” ujar Aipda Choiri.(kip)

No More Posts Available.

No more pages to load.