Kejurprov Balap Motor Seri 3 Digelar di Bangkalan

oleh -41 Dilihat
oleh
Bambang Haribowo Ketua IMI Jawa Timur.(Photo: petisi.co)

SURABAYA, PETISI.CO Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) balap motor seri-3 akan berlangsung di Bangkalan, Minggu (15/3/2020).

Bambang Haribowo, Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI), Jawa Timur menyebut, pihaknya menargetkan sebanyak 300 starter dalam balapan kali ini.

“Mudah-mudahan target bisa tercapai karena sirkuit di Bangkalan adalah salah satu sirkuit yang enak buat balapan,” ungkap pria yang karib dipanggil Bambang Kapten itu.

Untuk klasemen pembalap di MP-2 150 Novice, Kiki Aranxa masih memimpin dengan 86 poin. Disusul di posisi kedua ada M Efendi dengan 85 poin. Sedangkan Farrel Ramadhani diperingkat ketiga dengan 61. Kiki Aranxa, rider dari tim  Bintang Nusantara Stw 88 Amrf Kaisar Motor Yamaha mengaku siap untuk menunjukkan kebintangannya.

“Pokoknya saya harus bisa mempertahankan posisi di klasemen,” yakin rider asal Surabaya itu.

Di kelas MP-3, 150 Rookie, puncak klasemen masih dikuasi oleh M Afin dengan 75 poin. Posisi kedua ditempati oleh HF Rasya dengan 67 poin dan posisi ketiga Aprilia Ready dengan 53 poin.

“Di MP 2 dipastikan akan berlangsung sangat seru karena selisihnya hanya satu poin. Karena itu, kami mengundang untuk maniak balap untuk berbondong-bondong ke Bangkalan,” harap Bambang.

Dia menambahkan, agar semua pembalap tetap menjaga sportivitas dalam berlomba.

“Kerahkan semua kemampuan balap. Motor disetting sesuai dengan regulasi,” imbuhnya. Seri ke-3 Kejurprov balap motor IMI Jatim merupakan rangkaian dari 8 seri selama tahun 2020.(ono)