KIM Kota Surabaya Mblancang ke Kecamatan Pakal

oleh -74 Dilihat
oleh

SURABAYA, PETISI.CO – Guna menyambung tali silaturahmi dan menyampaikan berbagai informasi yang ada di Kota Surabaya, Kelompok Informasi Masyarakat (KIM)  Kota Surabaya  mengadakan program MBLANCANG 31 Kecamatan se-Kota Surabaya.

Saat ini, KIM Kota Surabaya sedang melakukan kunjungan ke beberapa kecamatan di wilayah Surabaya barat. Seperti Sabtu (9/9/2017), yang mampir di Kecamatan Pakal.

Kedatangan KIM Kota Surabaya ini mendapat sambutan dari KIM Kecamatan Pakal dan KIM dari empat kelurahah yang ada di Pakal.

Dalam pertemuan tersebut, hadir Camat Pakal Drs Agus Setyoko Msi. Dalam kesempatan tersebut, Camat Pakal mengucapkan terima kasih telah dikunjungi tim KIM dari Kota Surabaya. “Kamu juga meminta maaf jika ada kekurangan dalam penyambutan,” ujarnya.

Dijelaskan Camat Pakal,  kelompok informasi masyaraka di Kecamatan Pakal  selama ini telah bekerja baik, dengan menginformasikan semua kebijakan dari pemerintah Kota Surabaya ke masyarakat.

“Apabila ada keluhan dari warga untuk pemerintah, KIM bisa menjembatani,” ujarnya.

Sementara, Cak Bony, selaku Ketua KIM Kota Surabaya menghimbau kepada  semua pengurus KIM Kecamatan Pakal untuk proaktif terhadap keluhan masyarakat dan segera berkomonikasi dengan KIM Kota Surabaya, supaya semua masalah bisa terselesaikan.

Setelah mengadakan pertemuan dengan KIM Kecamatan Pakal, selanjutnya Cak Boni dan kawan kawan melanjutkan perjalanannya ke KIM Kecamatan Lakarsantri. Saat ini KIM Kota Surabaya memang sedang menjalin komunikasi dengan semua KIM tingkat kecamatan yang ada di Surabaya.(nasir)