Koramil Dringu Hadiri Lokakarya Mini Lintas Sektoral

oleh -61 Dilihat
oleh
Lokakarya Mini Lintas Sektoral

PROBOLINGGO, PETISI.COKoramil 0820/22 Dringu ikut ambil bagian dalam pelaksanaan evaluasi dan peningkatan kerja sama sejumlah program yang di kemas dalam lokakarya mini lintas sektor di wilayah Kecamatan Dringu, Kabupaten Probolinggo, Rabu (29/5).

Lokakarya mini lintas sektoral ini merupakan suatu pertemuan antar sejumlah pemangku kepentingan dengan sektor terkait untuk meningkatkan kerjasama tim, memantau cakupan pelayanan dan membina peran serta masyarakat secara terpadu agar dapat meningkatkan fungsi masing-masing pihak terkait.

Anggota Koramil 0820/22 Dringu Serka Agus M menyampaikan, bahwa dalam lokakarya mini  diisi dengan pembahasan dan rencana sejumlah kegiatan yang berkaitan dengan pertanian, pendidikan, kesehatan, keagamaan yang tentunya akan membawa dampak positif bagi masyarakat.

“Dalam lokakarya mini kali ini ada juga pembahasan sekaligus tanya jawab, diantaranya terkait penyuluhan keluarga berencana, perencanaan percepatan penanganan stunting dan pembahasan terkait imunisasi pada peringatan bulan imunisasi nasional pada agustus mendatang,” kata Serka Agus M.

Lebih lanjut anggota murah senyum ini mengungkapkan dalam momen tersebut juga disampaikan materi guna mendukung progres dari program yang telah disampaikan yakni mulai dari sektor lapangan berupa lingkungan harus bersih, pelaksanaan Posyandu di setiap desa yang berpedoman kepada dinas terkait serta tetap mengikuti protokol kesehatan.

“Kehadiran kami dalam kegiatan ini sebagai bentuk dukungan dan support terhadap apa yang menjadi kebijakan pemerintah daerah yang tentunya akan berdampak positif bagi masyakarat khususnya dalam hal pendidikan, kesehatan, keagamaan dan ketahanan pangan,” tuturnya. (reb)

No More Posts Available.

No more pages to load.