Malam Tasyakuran Jelang Larung Sesaji di Wisata Pantai Papuma

oleh -42 Dilihat
oleh
Larung Sesaji di wisata Pantai Papuma

JEMBER, PETISI.CO – Acara tahunan Larung Sesaji di wisata Pantai Papuma diawali pada Rabu (27/9/2017), pagi diadakan khataman Al Qur’an dan tasyakuran pada malam hari, bertempat di Balairung Wisata Papuma.

Kegiatan ini  dihadiri oleh seluruh karyawan serta mitra kerja wisata Papuma.

Suharno, selaku pengelola Wana Wisata Papuma menuturkan, “Tujuan daripada tasyakuran ini adalah menghaturkan puji syukur kepada Allah SWT atas segala nikmat selama 1 tahun 2016-2017 tidak ada musibah atau bencana, baik laut darat, semua berjalan sesuai yang diharapkan.

Malam Tasyakuran

Mulai hari ini dan seterusnya diharapkan diberikan keamanan, keselamatan dan pengunjung yang meningkat, jualan juga laris, nelayan mencari ikan diberikan kelancaran.

Selain itu, pengelola, karyawan dan semua yang beraktifitas di Wana Wisata Tanjung Papuma ini diberikan keselamatan dan rizky yang barokah.

Acara larung sesaji akan dilaksanakan keesokan hari pada 28/9 mulai pukul 11.00 hingga selesai dan terbuka bagi masyarakat umum.(eva)