Musprov POBSI Jawa Timur 2020, Gantikan Pengurus Lama  

oleh -177 Dilihat
oleh
Tiga Calon Kandidat Ketua POBSI Jawa Timur periode 2020-2024, dari kiri Pujo, tengah Gaib, kanan Herman.

BATU, PETISI.CO Musyawarah Propinsi persatuan olahraga biliar seluruh Indonesia (Musprov POBSI) Jawa Timur 2020, yang dilaksanakan di Hall Hotel Aster, Kota Batu, Rabu (26/2/2020).

Dalam kesempatan itu, Musprov POBSI 2020 ini dipastikan dan dihadiri sebanyak 24 Kota dan Kabupaten dan Kota Se-Jatim. Karena dari 38 Kota dan Kabupaten belum sepenuhnya terpenuhinya.

“Tujuan pemilihan ketua umum POBSI Jatim 2020 ini dengan masa bakti 2020-2024. Akan tetapi sebelumnya telah dijabat oleh Bambang Suhartono Dafi (Gresik),” kata Sekretaris Umum, Pujo Asmara Hadi, dari Kota Lumajang.

Kendati demikian, ada tiga kandidat yang bakal meramaikan Musprov POBSI 2020 Jatim yaitu Gaib Sampurno daro Kota Batu, Pujo Asmara Hadi dari Kota Lumajang, dan Herman Winoto Kota Malang.

“Saya berharap, POBSI Jawa Timur prestasi atletnya dapat meningkat dari nasional sampai internasional. Sehingga POBSI Jatim sering mendapatkan juara emas, perak dan perunggu,” tegasnya.

Dalam rangkuman kegiatan ini, dapat kembali untuk lebih baik organisasinya lantaran untuk mencari bibit bibit unggul dari junior menuju senior.

“Yang jelas, prestasi di PON sangat penting, menuju prestasi nasional dan internasional dan untuk Jawa timur targetnya prestasi di PON dapat juara,” tegasnya yang kerap disapa Pujo ini.

Sementara itu, di waktu yang sama, Ketua Umum Kota Malang, Herman Winoto juga menambahkan siapapun yang terpilih, saling membantu sesama pengurus yang lainnya.

“Yang jelas bekerja kita dapat bekerja sama dana saling membatu. Yang jelas, tidak ada rivalitas, namin membangun prestasi Jatim jauh lebih penting,” pungkasnya dengan singkat. (azin/eka)

No More Posts Available.

No more pages to load.