Operasi Premanisme, Polsek Diwek Amankan 3 Anjal

oleh -60 Dilihat
oleh
Di pertigaan Cukir mengamankan anjal

JOMBANG, PETISI.COMenjelang Natal dan Tahun baru 2018 Polsek Diwek Polres Jombang gelar operasi sikat/ premanisme demi keamanan wilayah dalam keadaan kondusif.

AKP Bambang, Kapolsek Diwek menjelaskan, menjelang perayaan Hari Natal dan tahun baru 2018 kita bersama Kanit Sabhara dan anggota Polsek Diwek pada hari Sabtu tanggal 9 Desember 2017, jam 10.30 wib sampai jam 11.30 wib, melaksanakan giat operasi  sikat/ premanisme.

“Sasaran operasi tersebut diantaranya rumah kos yang berada di jalan Pundong, Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang, dan rumah kost yang berada di Desa Pandanwangi,” jelas AKP Bambang.

Pemeriksaan di tempat kos Desa Pandanwangi

Tidak hanya itu, operasi juga digelar di pertigaan Ceweng dan pertigaan Cukir. Untuk hasil dari operasi ini mengamankan anjal/ anak pang yang minta minta uang pada pengemudi. Mereka yang terjaring dalam operasi, Arif (17) alamat Desa Japanan, Kecamatan Gudo, Agus Panca W (17) alamat Gudo, Kabupaten Jombang, dan Adit Septa (15) warga Desa Kayangan, Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang.

“Setelah dilakukan penggeledahan ditemukan barang bukti berupa satu (1) buah gitar, serta uang tunai Rp 12.300. Selanjutnya Ketiga anak tersebut dilakukan pembinaan demi situasi aman dan kondusif,” pungkas Kapolsek. (yun)