Ops Sikat II Semeru 2017, Polres Pasuruan Tempati Rangking 1

oleh -101 Dilihat
oleh
Kapolres Pasuruan didampingi unsur Forpimda Pasuruan menunjukan barang bukti kejahatan selama Operasi Sikat II Semeru 2017

PASURUAN, PETISI.CO – Giat Operasi Sikat II Semeru Tahun 2017 yang dilaksanakan selama sepuluh hari oleh Polres Pasuruan berhasil mengungkap 481 kasus berbagai tindak pidana, dengan Jumlah tersangka sebanyak 493. Hal ini terungkap saat press release di Mapolres Pasuruan, Kamis (21/12). Dari 481kasus, 17 diantaranya merupakan kasus yang menjadi Target Operasi (TO) atau para pelaku yang selama ini sudah diincar oleh Polres Pasuruan.

Sebanyak 25 orang dari 493 tersangka merupakan pelaku tindak kejahatan serius, sehingga polisi melakukan penahanan, dan 6 tersangka sudah dititipkan di Lembaga Pemasyarakan (LP) di Bangil.

“Sebanyak 25 tersangka tersebut terlibat dalam kasus begal, pencurian kendaraan bermotor, pengguna dan pengedar narkoba serta penyalahgunaan senjata tajam,” terang AKBP Raydian Kokrosono, Kapolres Pasuruan.

Ditambahkan, selain itu kami juga telah melakukan pembinaan kepada 468 pelaku yang terlibat dalam tindak pidana ringan (Tipiring). “Selanjutnya untuk memberikan rasa aman pada masyarakat selama pemgamanan operasi lilin semeru 2017, pihaknya juga telah menempatkan penembak jitu disejumlah tempat yang dinilai rawan kejahatan serta menyebar buru sergap diwilayah hukum Polres Pasuruan,” pungkas alumni Akpol 1997 ini.

Hasil pengungkapan dari Operasi Sikat II Semeru yang dilaksanakan selama tanggal 11 s/d 20 Desember 2017, berbagai barang bukti dari tindak pidana berupa : empat unit motor, sejumlah senjata tajam, shabu seberat 3,03 gram berikut peralatan hisap, dan minuman keras berbagai jenis merk sebanyak 2248 botol, telah diamankan dan disita pihak Polres Pasuruan.

Dari data yang berhasil disadur petisi.co, Polres Pasuruan berada di peringkat pertama di wilayah Polda Jatim, dengan pengungkapan curat (pencurian dengan pemberatan), curas (pencurian dengan kekerasan) dan curanmor (pencurian kendaraan bermotor) terbanyak. (hen)