Pasar Murah Ramadan Solusi Harga Ramah Ada di Bondowoso

oleh -41 Dilihat
oleh
Sekda Kab Bondowoso, Drs.Hidayat membuka pasar murah Ramadan di utara Monumen Gerbong Maut.

BONDOWOSO, PETISI.CO –  Sekda Kab Bondowoso, Drs.Hidayat membuka pasar murah Ramadan di utara Monumen Gerbong Maut.

Mewakili Bupati Bondowoso, Amin Said menyampaikan, semangat yang diukur dalam diri kita adalah bagaimana mengisi hari hari Ramadan yang tersisa dengan serangkaian ibadah yang lebih baik lagi dibanduing pada Ramadan sebelumnya.

Seperti biasa memasuki bulan suci Ramadan dan menjelang hari Raya Idul Fitri, harga kebutuhan pokok selalu mengalami peningkatan mulai dari kebutuhan pokok seperti beras, gula, minyak, bahkan daging hingga  kebutuhan pakaian  hingga menyulitkan masyarakat yang mempunyai keterbatasan daya beli.

Bupati Bondowoso, Amin Said Husni melalui Sekda mengatakan, “Pemerintah daerah Bondowoso menyambut baik terlaksananya pasar murah yang selalu dilaksanakan setiap bulan Ramadan oleh Dinas koperasi Perindustrian dan Perdagangan Bondowoso sebagai kepanjangan tangan pemerintah daerah dan saya yakin melalui pasar seperti ini masyarakat akan terbantu serta dapat banyak kemudahan memperoleh kebutuhan menjelang hari raya Idul Fitri,”

Kehadiran pasar murah seperti ini mampu memberi secercah harapan bagi mereka yang membutuhkan, sehingga bisa memberi kesempatan bagi mereka yang memiliki keterbatasan daya beli dalam memenuhi kebutuhan di bulan Ramadhan hingga lebaran, sehingga masyarakat dapat menyambut dan merasakan hari kemenangan dengan penuh rasa bahagia dan suka cita maka.

Sekda Kab.Bondowoso berharap, panitia penyelenggara agar dapat memastikan barang barang yang dijual di pasar murah ini, benar benar murah dan terjangkau hingga masyarakat dapat merasakan mamfaa dari kehadiran pasar murah Ramadhan kepada seluruh mayarakat.(cip/bam)