Pasca Kebakaran, Pedagang Pasar Campurdarat Diperbolehkan Berjualan Jumat Besok

oleh -65 Dilihat
oleh
Pedagang pasar didata.

TULUNGAGUNG, PETISI.COKebakaran Pasar Campurdarat, Kabupaten Tulungagung, Rabu (17/3/202) sekira pukul 02.00 telah meluluh lantakkan kios-kios para pedagang.

Kini, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Tulungagung sudah menyiapkan serta membagikan tempat penampungan sementara (TPS) ke para pedagang. TPS masih di dalam lokasi pasar tepatnya di los Bango tepatnya sebelah barat lokasi kios-kios yang mengalami/terdampak kebakaran.

Hari ini, sebanyak 172 pedagang pasar Campurdarat yang terdiri dari pedagang pakaian, sandal, sayur mayur, buah-buahan dan lainnya telah mengambil nomor urut kemudian menerima pembagian tempat lokasi yang akan ditempatinya, Kamis (18/3/2021).

Mulai Jumat (19/3/2021) besok, semua para pedagang sudah diperbolehkan berjualan kembali di TPS yang sudah dipersiapkan.

“Siang hari ini, kita mulai penempatan pedagang di TPS. Tadi tempat-tempat yang kita kondisikan untuk TPS sudah kita bersihkan kemudian sudah kita beri nomor,” ujar Jaenu Mansur selaku Kepala UPT Pasar Disperindag Kabupaten Tulungagung.

Menurut Jaenu, administrasi lot untuk nomor tempat tersebut sudah diselesaikannya dan untuk satu orang pedagang satu nomor dengan mendapatkan satu tempat di TPS.

“Hari ini yang kita siapkan pedagang untuk menempati relokasi adalah 172 pedagang dari pedagang sayur, buah, baju, pracangan dan lainnya,” sambung Jaenu saat dilokasi pasar Campurdarat mengontrol TPS.

Lanjut Jaenu menambahkan, lot lot tersebut diatur dan dikelompokkan sesuai dagangannya. “Pembagian lot berdasarkan zonasi atau jenis dagangan. Jadi, katakanlah dagangan baju kita lot sesuai pedagang kelompok baju dan begitu juga yang sayuran dan lainnya,” imbuhnya.

Dengan tujuan, lanjutnya, pengelolaanya akan menjadi lebih mudah dan tidak terjadi kecemburuan. Dikatakan Zaenu, bahwa mulai besok Jumat (19/3/2021) para pedagang sudah mulai diperbolehkan berjualan.

“Mulai besok sudah mulai berjualan. Kini para pedagang sudah menunggui tempatnya dan mulai besok sudah bisa berjualan dan beraktifitas,” jelasnya, Kamis (19/3/2021).

Selaku pengelola pasar, Jaenu berharap dengan sudah ditentukan TPS ini dan sudah dibagikan ke para pedagang tersebut pasar bisa beraktifitas kembali. Dan para pedagang bisa mencarikan nafkah keluarga.

Karena, menurut Jaenu, pasar Campurdarat ini adalah pasar penyangga yang dalam hal ini banyak para pedagang yang menggantungkan kehidupannya di pasar tersebut.

“Jadi mudah-mudahan, itu harapan kami pasar Campurdarat ini bisa bergeliat. Kita segera memberikan pelayanan kepada masyarakat,” tandasnya. (par)

No More Posts Available.

No more pages to load.