Patroli Harkamtibmas, Polsek Kencong Amankan 6 Unit Motor

oleh -264 Dilihat
oleh
Polsek Kencong mengamankan motor yang diduga akan digunakan balap liar di JLS

JEMBER, PETISI.CO – Meski sering mendapatkan razia dari Polsek Kencong Polres Jember, aksi balap liar (Bali) di Jalur Lintas Selatan (JLS) di Desa Paseban, Kecamatan Kencong tidak pernah jera.

“Dalam razia terhadap pemotor pada hari Minggu (2/6/2024) untuk ciptakan Harkamtibmas, 6 motor yang diduga akan digunakan untuk balap liar berhasil diamankan Polsek Kencong,” jelas Kapolsek Kencong, Iptu Heru Siswanto melalui Bripka Eko Budi.

Razia tersebut dilakukan bertujuan untuk antisipasi terjadinya balap liar, perkelahian pemuda, dan antisipasi 3C.

Diketahui dalam operasi untuk ciptakan Harkamtibmas di JLS, Polsek Kencong menerjunkan 7 anggota dan dipimpin langsung Kapolsek Kencong.

Dari keterangan beberapa masyarakat yang ada di wilayah Kecamatan Kencong setiap hari Sabtu dan Minggu sore puluhan hingga ratusan pemotor dari Jember dan luar Kota Jember selalu ramai memadati JLS. Aksi pemotor tersebut mengganggu dan membahayakan pengguna jalan. “Saat ini JLS selalu ramai dilintasi kendaraan roda empat maupun kendaraan roda dua,” tutup kapolsek. (git)

No More Posts Available.

No more pages to load.