Pemkab Magetan Harap OPD Sebagai Percontohan Penerapan Prokes Bagi Masyarakat

oleh -67 Dilihat
oleh
Rapat evaluasi mengambil langkah cepat penanganan Covid-19 di Pendopo Surya Graha.

MAGETAN, PETISI.CO – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Magetan menggelar rapat evaluasi mengambil langkah cepat penanganan Covid-19 di Pendopo Surya Graha dalam kutipan prokopim Kabupaten Magetan, Selasa (12/1/2021).

Dalam rapat tersebut dipimpin oleh sekretaris daerah (Sekda) dihadiri segenap kepala OPD dan camat se-Kabupaten Magetan.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Magetan, Ir. Hergunadi. MT menekankan setiap OPD dan desa agar membentuk posko Covid-19 guna mengantisipasi cluster perkantoran dan cluster keluarga. Masing-masing OPD diharapkan menjadi percontohan penerapan protokol kesehatan (Prokes) bagi masyarakat.

“Semua pihak harus bersinergi dan berkoordinasi aktif agar penanganan Covid-19 di Kabupaten Magetan bisa lebih optimal,” terang Hergunadi.

Sementara Agus Yudi Purnomo SKM.MPH dari Dinas Kesehatan Kabupaten Magetan menyampaikan untuk menekan peningkatan pasien Covid-19. Diharapkan semua pihak lebih meningkatkan prokes dengan menerapkan 5M dalam kehidupan sehari-hari yakni (mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, membatasi mobilitas dan interaksi serta menjahui kerumunan). (pgh)

No More Posts Available.

No more pages to load.