Pererat Persaudaraan Anggota, 50 Peserta Group Dakwah Islam Hadiri HBH

oleh -202 Dilihat
oleh
Sambutan acara

SURABAYA, PETISI.CO – Dalam rangka Halal Bihalal (HBH) Group Bisnis dan Dakwah Islami, serta ntuk memperkuat dan mempererat hubungan silaturahmi. Dmana Inti dari pertemuan, yaitu “Temu Kangen” yang digelar di rumah makan Jos Gandos Jl. Raya Jemursari Wonocolo Surabaya, Sabtu (25/5/2024).

Menurut informasi, kegiatan tersebut di laksanakan karena selama ini peserta WA group bisnis dan dakwah islami ini hanya bertemu di dunia maya saja, maka dengan HBH ini mereka bisa silaturahmi secara langsung dan dapat berjumpa di dunia nyata.

Foto bersama setelah acara

Halal bihalal dibuka oleh Ketua panitia, Drs.H. Abd. Azis Pennasia, dengan menyampaikan permohonan maaf lahir dan batin kepada seluruh peserta group bisnis dan dakwah islami yang hadir.

“Apabila ada kesalahan dalam tutur kata serta perilaku kami selama ini, kami memohon maaf yang sebesar besarnya, dengan ini kita berharap dapat mempererat persaudaraan dan hubungan bisnis antar anggota untuk masing masing bisa mempunyai usaha bersana,” ucapnya.

Dalam kesempatan tersebut, seluruh peserta yang hadir bersepakat untuk mendirikan usaha bersama dan yang betuknya adalah koperasi, sehingga bisa menjadi momen menyambung tali silaturahmi antar anggota, dan untuk mempererat kebersamaan.

Pada kesempatan tersebut, Pembina Group Bisnis dan Dakwah Islami, Drs. H. Syafi’i Idris, mengucapkan rasa terimakasih kepada seluruh peserta yang hadir dan ikhlas mengorbankan waktuanya menghadiri kegiatan ini.

“Dan juga mensukseskan acara Halal Bihalal bisnis lslami bertempat di Resto Jos gandos Jl. Jemursari Surabaya. Semoga pertemuan kita  di acara HBH ini dapat meningkatkan persaudaraan dan ukhuwah bagi Kita semua, khususnya di grup bisnis lslami ini,” harap H. Syafii.

Selain itu, lanjut H. Syafii, semoga kedepannya kita bisa memiliki suatu usaha bersama yang dapat di nikmati dan dirasakan manfaatnya bersama, khususnya diantara sesama anggota group. Ucapan terimakasih juga saya sampaikan kepada panitia yang telah  bekerja keras dalam mensukseskan acara ini, dan juga kepada semua anggota group yang hadir untuk turut menyemarakkan suasana HBH.

“Wabil khusus saya ucapkan terima kasih kepada Bapak H. M. Didik Sugihardi SH bersama ibu yang telah datang  jauh jauh dari Kota Malang. Semoga acara HBH ini bisa membawa manfaat dan barokah pada kita semua, dan insha allah bisa terlaksana lagi di tahun depan dengan suasana yg lebih baik dan meriah,” ujar Pembina Group Bisnis dan Dakwah Islami ini.

Sehingga, tambah pria yang juga sebagai Ketua MUI di Kec. Gubeng ini, bahwa nantinya akan tercipta suasana kekeluargaan dan penuh dengan rasa kebersamaan.

“Tak lupa saya nohon maaf atas segala kekurangan dan kekhilafan,” pungkas H. Syafii Idris.

Acara Halal Bihalal Group Bisnis dan Dakwah Islami di hadiri sebanyak 50 orang peserta, sementara Panitia di susun sebagai berikut, Penasehat, H. Gede Ariyudha SH, Drs H. Syafi’i ldris, Drs. H. A. Djunaidi, MM dan H. Pujo Helianto, Ketua Panitia Drs.H. Abd. Azis Pennasia dan Wakil Ketua Dr. KH. A. Mutohar MBA. Kemudian Sekretaris. H. A. Suhaimi SH dan Wakil Sekretaris.

Bambang Satrio, Bendahara, H.M. Zuhdi, MT dan Wakil Bendahara Dra. Hj. Erna, Koord Infokom DR. HM. Mokhrojin M.Si dan A. Faizal Ridwan, Kordinator Advokasi DR. KH. Shoinuddin Umar, SH, M.Hum. (bah)